KAJIAN SIFAT KIMIA ANDISOL FORMASI GUNUNG MASURAI DAN GUNUNG KERINCI PROVINSI JAMBI

Ajidirman, Ajidirman and Wiskandar, Wiskandar (2013) KAJIAN SIFAT KIMIA ANDISOL FORMASI GUNUNG MASURAI DAN GUNUNG KERINCI PROVINSI JAMBI. Prosiding Seminar Nasional BKS_PTN Wilayah Barat 2013, Tanjung Pura, Universitas Tanjung Pura, Pontianak. ISBN 978-602-17644-1-5

[img] Text
PROSIDING.pdf

Download (7MB)

Abstract

Penelitian tentang sifat kimia Andisols telah dilakukan di Kabupaten Kerinci dan Kabupaten Merangin. Sifat kimia, terutama pH, KTK, C-organik, retensi fosfor, dan kation basa dapat tukar sangat penting dalam penilaian kemampuan Andisol untuk mendukung pertumbuhan tanaman. Penelitian ini berujuan: (1) mengetahui karakteristik sifat kimia Andisol pada dua formasi vulkanik yang berbeda (2) mengkaji status sifat kimia tanah dalam mendukung pertumbuhan tanaman. Penelitian ini dilaksanakan dengan menggunakan metode survey dengan pendekatan Klimo-corono sekuen. Penetapan profil dan pengambilan contoh tanah dilakukan pada blok satuan lahan yang ditetapkan berdasarkan perbedaan tinggi dan formasi geologi. Contoh tanah diambil menurut kedalaman profil tanah dan susunan horizon. Sifat tanah yang diamati Penetapan pH tanah H2O dan NaF, C-organik, KTK, dan retensi fosfor. Hasil penelitian menunjukkan jumlah pH, C-organik, dan KTK Andisol formasi Gunung Kerinci lebih rendah dibandingkan formasi Gunung Masurai. Sedangkan retensi fosfor lebih tinggi pada formasi Gunung Kerinci dibandinkan formasi Gunung Masurai. Susunan Kation Basa Ca, Mg, K dan Na secara keseluruhan menurut kedalaman profil tanah lebih tinggi pada Andisol formasi Gunung Kerinci, kecuali Ca horizon Ap leb tinggi pada formasi Gunung Masurai

Type: Book
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Depositing User: Wiskandar
Date Deposited: 13 Nov 2017 07:51
Last Modified: 13 Nov 2017 07:51
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/2461

Actions (login required)

View Item View Item