Achmad, Eva and Hamzah, Hamzah and Albayudi, Albayudi and Bima, BIma (2019) INDEKS KELEMBABAN TAMAN NASIONAL BUKIT TIGA PULUH MENGGUNAKAN CITRA SATELIT LANDSAT 8. PROSIDING SEMINAR NASIONAL GEOMATIKA TEMA PENGGUNAAN DAN PENGEMBANGAN PRODUK INFORMASI GEOSPASIAL MENDUKUNG DAYA SAING NASIONAL, 03 . Badan nformasi Geospasial Republik Indonesia, Cibinong, Bogor Indonesia. ISBN 2614-7211
![]() |
Text
artikel eva geomatika 2018.pdf Download (1MB) |
Abstract
Informasi mengenai kelembaban tanah diperlukan bagi pemerintah (pengelola kawasan) maupun pihak perusahaan atau pemegang ijin pemanfaatan hutan diantaranya dalam bidang manajemen sumber daya air, peringatan awal kekeringan, dan perkiraan cuaca/iklim. Indeks kelembaban (NDMI) merupakan salah satu indeks yang digunakan untuk mendeteksi kelembaban suatu permukaan lahan. Kelembaban, khususnya, kandungan air berperan penting terhadap jalannya fungsi suatu vegetasi. Penelitian ini dilaksanakan di kawasan Taman Nasional Bukit Tiga Puluh yang berada di dua Provinsi yaitu Provinsi Riau dan Jambi. Hasil penelitian menunjukkan kelembaban permukaan di kawasan TNBT tahun 2013 dengan nilai minimum - 0,179701 dan maksimum 0,4424 dengan rata-rata 0,2553. Tingkat kelembaban berdasarkan tutupan lahan diperoleh: kelas sangat rendah, dengan luas 646,3 Ha berupa lahan terbuka, hutan sekunder, pertanian lahan kering bercampur semak, hutan primer, semak belukar dan pertanian lahan kering. Kelas rendah, luas 5.185 Ha berupa hutan sekunder, hutan primer, pertanian lahan kering, pertanian lahan kering bercampur semak, lahan terbuka dan semak belukar. Kelas sedang, luas 29.071,6 Ha berupa hutan sekunder, hutan primer, pertanian lahan kering, pertanian lahan kering bercampur semak, semak belukar dan lahan terbuka. Kelas tinggi, luas 61.017,6 Ha berupa hutan sekunder, hutan primer, pertanian lahan kering bercampur semak, pertanian lahan kering, semak belukar dan lahan terbuka. Kelas sangat tinggi, dengan luas 48.271,6 Ha berupa hutan sekunder, hutan primer, pertanian lahan kering bercampur semak, pertanian lahan kering, semak belukar dan lahan terbuka. Kata kunci: Taman Nasional Bukit Tiga Puluh, indeks kelembaban, NDMI, Landsat 8
Type: | Book |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > SD Forestry |
Depositing User: | Achmad |
Date Deposited: | 20 Aug 2020 04:51 |
Last Modified: | 20 Aug 2020 04:51 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/13303 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |