A, Amrisal (2020) ANALISIS KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA PADA MATERI HIMPUNAN SISWA TIPE KEPRIBADIAN THINKING BERDASARKAN GENDER DI KELAS VII SMP. S1 thesis, FKIP.
Text
cover luar.pdf Download (410kB) |
|
Text
lembar pengesahan.pdf Download (546kB) |
|
Text
DAFTAR ISI TABEL GAMBAR LAMPIRAN.pdf Download (453kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (655kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (504kB) |
Abstract
Kata Kunci : Pemecahan Masalah, Thinking , Gender, Himpunan. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menganalisis kemampuan pemecahan masalah matematika pada materi himpunan siswa berkepribadian thinking berdasarkan gender di kelas VII SMP Dalam penelitian ini kesalahan siswa yang akan dideskripsikan adalah berdasarkan pemecahan masalah Polya yaitu 1). Tahap memahami masalah, 2). membuat rencana untuk menyelesaikan masalah, 3). melaksanakan penyelesaian soal, dan 4). memeriksa kembali jawaban. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan bentuk studi kasus menggunakan pendekatan kualitatif. Penelitian dilakukan pada SMP Negeri 17 Kota Jambi. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 6 orang siswa yang diambil dari kelas VII, yaitu 6 siswa yang memiliki kepribadian thinking yang masing-masing mewakili 3 laki-laki dan 3 perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik angket untuk mengetahui kepribadian thinking siswa masing-masing akan diwakili oleh masing masing gender 3 orang, teknik test untuk kemampuan menyelesaikan soal materi himpunan, teknik wawancara untuk mengetahui sejauh mana kemampuan pemecahan masalah 6 subjek yang memenuhi kriteria tersebut dalam menyelesaikan soal. Hasil penelitian menunjukan bahwa siswa perempuan dengan kepribadian thinking mampu dalam menyelesaikan soal lebih baik dari siswa laki-laki dengan kepribadian thinking yang belum mampu memenuhi tahapan akhir pada pemecahan masalah.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | Amrisal A |
Date Deposited: | 21 Sep 2020 06:38 |
Last Modified: | 21 Sep 2020 06:38 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/13833 |
Actions (login required)
View Item |