Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 14 Kota Jambi

Emilia, Reski (2020) Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 14 Kota Jambi. S1 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
SAMPUL SKRIPSI.pdf

Download (18kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (6MB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (154kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (287kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (153kB)

Abstract

ABSTRAK Emilia, Reski. 2020. Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 14 Kota Jambi: Skripsi, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing: (I) Dr. Herman Budiyono, M. Pd., (II) Drs. Eddy Pahar Harahap M. Pd. Kata Kunci: pengaruh, model jigsaw, teks eksposisi Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan. pengaruh penggunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas VIII C SMP Negeri 14 Kota Jambi. Penelitian ini dilakukan karena siswa belum memiliki kemampuan menulis teks eksposisi dengan baik yang sesuai dengan struktur dan ciri bahasa dan model yang digunakan dalam pembelajaran masih menggunakan model ceramah. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh pengunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif yaitu hubungan antar variabel diukur dengan instrumen-instrumen penelitian sehingga data yang terdiri dari angka-angka dapat dianalisis berdasarkan prosedur-prosedur statistik. Penelitian ini dilakukan di Kelas VIII C SMP Negeri 14 Kota Jambi. Data dalam penelitian ini adalah pengaruh pengunaan Model Pembelajaran Jigsaw Terhadap Kemampuan Menulis Teks Eksposisi dan sumber data adalah siswa kelas VIII C. Data dianalisis menggunakan prosedur-prosedur statistik. Dari hasil penelitian diperoleh hasil pretest siswa kelas VIII C mendapatkan rata-rata kelas 52,76 dan hasil posttest siswa kelas VIII C mendapatkan rata- rata kelas 81,52. Selain itu, hasil analisis data diketahui bahwa nilai t hitung lebih besar dari t table df 66 yaitu 17.433>1.910 dari hasil tersebut dapat disimpullkan bahwa Ha dalam penelitian ini diterima. Artinya, terdapat pengaruh yang signifikan antara kemampuan menulis teks eksposisi dengan model pembelajaran Jigsaw. Diharapkan kepada peneliti selanjutnya dapat menggunakan model pembelajaran Jigsaw pada materi jenis teks yang lain, sehingga kemampuan siswa dalam menulis teks sesuai dengan struktur dan ciri bahasa yang tepat.

Type: Thesis (S1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sasra Indo
Depositing User: RESKI EMILIA
Date Deposited: 23 Sep 2020 03:44
Last Modified: 23 Sep 2020 03:44
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/13984

Actions (login required)

View Item View Item