APlikasi Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam Terhadap Fosfor Tersedia Pada Tanah Reklamasi Tambang Batubara serta Hasil Kedelai

Leatemia, Ruhut and Ajidirman, Ajidirman and Wiskandar, Wiskandar APlikasi Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam Terhadap Fosfor Tersedia Pada Tanah Reklamasi Tambang Batubara serta Hasil Kedelai. Agriculture. ISSN 05 (2017) 0607-1421

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH.pdf

Download (632kB)

Abstract

Konsekuensi dari kegiatan penambangan batubara dalam skala luas akan menyebabkan terjadinya degradasi sifat yang berupa turun nya kualitas kesuburan tanah. Ketersediaan unsur P menurun disebabkan oleh senyawa logam (Al, Fe, dan Mn) yang mengikat P sehingga P menjadi tidak tersedia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam dalam meningkatkan fosfor tersedia serta hasil kedelai (Glycine Max L.,). Penelitian ini dilaksanakan di Tanah Reklamasi Tambang Batubara PT. Nan Riang yang dimulai dari bulan Juni hingga Oktober 2020. Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah RAK (rancangan acak kelompok) dengan 7 perlakuan dan 4 kelompok sehingga terdapat 28 petak percobaan. Parameter tanah yang diamati adalah P-tersedia, pH, Al-dd dan C-organik tanah, sedangkan pada tanaman ialah tinggi tanaman dan hasil tanaman. Analisis data menggunakan sidik ragam dilanjutkan dengan uji BNT (Beda Nyata Terkecil) untuk melihat pengaruh dari perlakuan. Hasil Penelitian menunjukkan hasil bahwa pemberian Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam berpengaruh nyata meningkatkan P-tersedia, pH, C-Organik, dan menurunkan Al-dd, namun tidak berpengaruh nyata terhadap hasil dan tinggi tanaman. Kesimpulan penelitian ini adalah pemberian Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam mampu meningkatkan sifat kimia Ultisol (P-tersedia, pH, C-Organik tanah), menurunkan Al-dd tanah. Perbaikan sifat kimia tanah yang diakibatkan oleh pemberian Biochar Sekam Padi dan Pupuk Kotoran Ayam tidak sejalan dengan peningkatan pertumbuhan dan hasil tanaman kedelai.

Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Fakultas Pertanian > Agroekoteknologi
Depositing User: RUHUT TIMOTIUS LEATEMIA
Date Deposited: 19 Mar 2021 02:14
Last Modified: 19 Mar 2021 02:14
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/18474

Actions (login required)

View Item View Item