Nofrienis, Rina and Puspasari, Anggelia and Harahap, Huntari and Indah Ayu Dia, Esa (2020) MENINGKATKAN QUALITY OF LIFE DAN JALANI MASA TUA TANPA HIPERTENSI; SKRINING PRE-HIPERTENSI PADA LANSIA DI KOTA JAMBI. PT. Marawa Komunika Utama, Jambi. ISBN 978-602-73259-5-1
Text
cover BUKU JAMBI 2020 quality life.pdf Download (2MB) |
Abstract
Tekanan darah akan meningkat seiring dengan peningkatan usia. Deteksi dini peningkatan tekanan darah dalam hal ini prehipertensi baik pada usia pralansia dan lansia dapat mencegah mortalitas dan morbiditas penyakit kardiovaskuler. Deteksi ini berupa prosedur sederhana dan tidak invasif, yaitu dengan cara memeriksa tekanan darah di pembuluh arteri lengan menggunakan alat tensimeter digital. Prosedur sederhana tersebut mendukung pencegahan dan tatalaksana lebih awal dari prehipertensi menjadi hipertensi serta mencegah komplikasi kardiovaskuler, sehingga dapat menjalani hidup masa tua yang tetap produktif dan berkualitas. Pengabdian ini akan dilaksanakan pada bulan September 2019, berlokasi di lapangan kantor gubernur Jambi. Pengabdian ini diikuti oleh masyarakat berusia diatas 40 hingga 64 tahun, sejumlah 100 orang mengikuti skrining prehipertensi. Kriteria tekanan darah menggunakan panduan JNC VIII, skrining didapatkan 37% peserta menderita hipertensi, 44% menderita prehipertensi dan 19% memiliki tekanan darah normal. Proporsi penderita prahipertensi dan hipertensi lebih tinggi dibandingkan penderita dengan tekanan darah normal pada kelompok usia dewasa tua, pralansia dan lansia. Kegiatan skrining dilanjutkan dengan sesi konsultasi dengan tenaga ahli tentang asupan makanan, aktivitas fisik dan kendali stress sebagai upaya pencegahan perburukan keadaan. Sejumlah 17 peserta baru mengetahui bila menderita hipertensi dan diberikan terapi sesuai dengan kondisi klinis, serta disarankan untuk melanjutkan terapi ke pusat pelayanan kesehatan terdekat. Kata kunci: Lansia, Pralansia, Hipertensi, Prehipertensi, Skrining
Type: | Book |
---|---|
Subjects: | R Medicine > R Medicine (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kedokteran |
Depositing User: | Harahap |
Date Deposited: | 22 Mar 2021 01:11 |
Last Modified: | 22 Mar 2021 01:11 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/18969 |
Actions (login required)
View Item |