ANDRIANI, DESI (2021) PERAN SEKOLAH DALAM MENINGKATKAN KESADARAN HUKUM BERLALU LINTAS SISWA KELAS XI TATA BUSANA SMK NEGERI 2 BATANGHARI. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.
![]() |
Text
SKRIPSI FULL TEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
![]() |
Text
COVER.pdf Download (99kB) |
![]() |
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (157kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (243kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Download (89kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (90kB) |
Abstract
ABSTRAK Desi Andriani. 2020. Peran Sekolah Dalam Meningkatkan Kesadaran Hukum Berlalu Lintas Siswa Kelas Xi Tata Busana SMK Negeri 2 Batanghari. Skripsi. Program Studi Pendidikan dan Kewarganegaraan, FKIP Universitas Jambi. Pembimbing: (I) Drs. Irzal Anderson, M.Si (II) Heri Usmanto, S.Pd., M.Pd. Kata Kunci : Peran sekolah, kesadaran hukum berlalu lintas Latar belakang dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI di SMK Negeri 2 Batanghari masih banyak yang belum mematuhi hukum berlalu lintas. Melihat kondisi bahwa pelanggar lalu lintas saat ini banyak di lakukan oleh siswa atau peserta didik, nampaknya sekolah sebagai lembaga pendidikan formal mempunyai peran yang sangat penting dalam memberikan pemahaman berlalu lintas dan membentuk sikap dan perilaku yang taat akan aturan-aturan hukum terutama terhadap lalu lintas. Tujuan dari penelitian ini adalah ntuk mengetahui peran sekolah dalam meningkatkan kesadaran hukum berlalu lintas siswa serta dampak kebijakan sekolah mengenai sistem parkir kendaraan bermotor dalam meningkatkan hukum berlalu lintas siswa di Kelas XI Tata Busana SMK Negeri 2 Batanghari. Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif, dan jenis penelitian yang di gunakan adalah deskriptif. Subjek penelitian akan dijadikan sebagai sumber data dalam penelitian ini antara lain kepala sekolah, guru PPKn dan siswa kelas XI Tata Busana SMK Negeri 2 Batanghari. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode onservasi, wawancara dan dokumentasi. Selanjutnya analisis data dilakuakn dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran sekolah dalam meningkatkan kesadaran hukum berlalu lintas siswa di Kelas XI Tata Busana SMK Negeri 2 Batanghari adalah memasukkan materi mengenai hukum berlalu lintas di mata pelajaraan PPKn dan kegiatan ekstrakulikuler pramuka. Kemudian pihak sekolah juga mengadakan sosialisasi mengenai undang-undang tentang lalu lintas yang bekerja sama dengan pihak kepolisian yang juga ikut membantu mengatur lalu lintas terutama saat pagi dan siang hari ketika siswa berangkat dan pulang sekolah. Pihak sekolah juga mengadakan sistem parkir dimana setiap siswa wajib parkir dihalaman sekolah Selain itu, pihak sekolah juga melakukan pengawasan terhadap kelengkapan atribut kendaraan apabila siswa melanggar maka dikenakan sanksi. Selanjutnya dampak kebijakan sekolah mengenai sistem parkir bermotor dalam meningkatkan kesadaran hukum berlalu lintas siswa SMK 2 Batanghari adalah siswa menjadi lebih paham tentang aturan dalam berlalu lintas, siswa menjadi lebih tertib dalam parkir, Kesimpulan peran sekolah mengadakan sosialisasi tentang undang-undang lalu lintas, menerapkan tertib parkir dan atribut kendaraan serta selalu menegur siswa yang melanggar aturan lalu lintas dilingkungan sekolah dan dampak kebijakan yang ditetapkan adalah siswa menjadi lebih paham tentang aturan dalam berlalu lintas, siswa menjadi lebih tertib dalam parkir, teluruh kendaraan siswa sudah menggunakan atribut sesuai dengan standar dan siswa tidak lagi berkebut-kebutan dijalan.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Informasi Tambahan: | Pembimbing: (I) Drs. Irzal Anderson, M.Si (II) Heri Usmanto, S.Pd., M.Pd. |
Uncontrolled Keywords: | Peran sekolah, kesadaran hukum berlalu lintas |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan PPKn |
Depositing User: | DESI ANDRIANI |
Date Deposited: | 29 Apr 2021 02:14 |
Last Modified: | 29 Apr 2021 02:14 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/19707 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |