PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BUZZ GROUP DAN PEMBELAJARAN LANGSUNG BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL DI SMP N 2 KOTA JAMBI

TRIA NEVA, ANA PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BUZZ GROUP DAN PEMBELAJARAN LANGSUNG BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL DI SMP N 2 KOTA JAMBI. PENGARUH PENERAPAN METODE PEMBELAJARAN BUZZ GROUP DAN PEMBELAJARAN LANGSUNG BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA MATERI ARITMATIKA SOSIAL DI SMP N 2 KOTA JAMBI. (Submitted)

[img]
Preview
Text
neva artikel 2.pdf

Download (597kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Neva, Ana Tria. 2017. Pengaruh Penerapan Metode Pembelajaran Buzz Group dan pembelajaran langsung berbasis Pendekatan Saintifik Terhadap hasil belajar Siswa Pada Mata Pelajaran Matematika Pada Materi Aritmatika Sosial di SMP N 2 Kota Jambi: Skripsi, Program Studi Pendidikan Matematika, Jurusan PMIPA FKIP Universitas Jambi. Pembimbing: (I) Drs. Sufri, M.Si (II) Rohati, s.Pd, m.Pd Kata Kunci: Hasil Belajar, Metode Pembelajaran Buzz Group, Metode Pembelajaran Langsung. Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar matematika siswa kelas VII SMP dan kurang tepatnya pemilihan model pembelajaran dalam menyampaikan materi. Metode pembelajaran Langsung yang sering diterapkan oleh guru bidang studi matematika dirasa masih kurang tepat untuk meningkatkan hasil belajar matematika dan keaktifan siswa. Untuk mengatasi hal tersebut guru seharusnya dapat menciptakan proses belajar mengajar yang membuat siswa lebih aktif, salah satunya adalah dengan menerapkan metode pembelajaran Buzz Group proses belajar mengajar dikelas. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar matematika siswa sebagai implementasi metode pembelajaran Buzz Group dan pembelajaran Langsung terhadap siswa kelas VII SMPN 2 Kota Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen yang dilakukan terhadap dua kelas sampel yang diberikan perlakuan berbeda. Penelitian dilaksanakan di SMPN 2 Kota Jambi di kelas VII pada semester ganjil tahun ajaran 2016/2017. Sampel yang diteliti sebanyak 253 siswa yang terdiri dari 29 siswa kelas eksperimen I dan 33 siswa kelas eksperimen II. Instrument berbentuk soal pilihan ganda sebanyak lima belas soal. Instrument diuji dengan uji validitas dan uji reliabilitas. Uji validitas diuji dengan rumus korelasi product momen pearson. Uji reliabilitas diuji dengan rumus KR-20 di dapat r_11 1,03 dengan n= 29 pada α = 5% maka dinyatakan soal memiliki reliabilitas sangat tinggi. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata dan simpangan baku yang diperoleh dari kelas eksperimen I adalah 75,14 dan 14,17 dan kelas eksperimen II adalah 68,97 dan 13,24. Pengujian hipotesis dihitung dengan menggunakan uji-t dengan taraf signifikansi α=0,05 atau tingkat kepercayaan 95%, maka didapat thitung= 1,771 dan ttabel= 1,671 maka thitung > ttabel. Hal ini dapat disimpulkan bahwa rata-rata hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan menggunakan metode pembelajaran Buzz Group lebih baik daripada rata-rata hasil belajar matematika siswa yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran Langsung.

Type: Article
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Depositing User: ANA TRIA NEVA
Date Deposited: 20 Oct 2017 02:11
Last Modified: 20 Oct 2017 02:11
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/2294

Actions (login required)

View Item View Item