KAJIAN KOMPOSISI BIOCHAR SEKAM PADI DAN TIPE KONTENER TERHADAP BEBERAPA KARAKTERISTIK MEDIA DAN PERTUMBUHAN ACACIA CRASSICARPA DI PEMBIBITAN

Louw, Johan (2021) KAJIAN KOMPOSISI BIOCHAR SEKAM PADI DAN TIPE KONTENER TERHADAP BEBERAPA KARAKTERISTIK MEDIA DAN PERTUMBUHAN ACACIA CRASSICARPA DI PEMBIBITAN. S2 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
COVER.doc

Download (192kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.doc

Download (133kB)
[img] Text
ABSTRAK.doc

Download (153kB)
[img] Text
BAB V.doc

Download (128kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.doc

Download (170kB)

Abstract

ABSTRAK Praktek pembibitan Acacia crassicarpa umumnya menggunakan cocopeat dan gambut sebagai bahan penyusun utama media tanam. Cocoeat dan gambut memiliki karakteristik yang cocok sebagai media tanam namun memilki kekurangan pada pH dan kandungan nutrisi yang rendah serta daya memegang air yang sangat tinggi sehingga media tanam cenderung berada dalam kondisi basah sepanjang waktu. Salah satu bahan yang berpotensi untuk memperbaiki maupun mensubtitusi bahan media yang dipergunakan saat ini adalah Biochar sekam padi yang dapat meningkatkan pH, mempunyai struktur poros dan kaya akan unsur K. Kontener yang dipergunakan untuk Acacia crassicarpa saat ini adalah polybag dan polytube yang mempunyai kelemahan dalam perakaran dan proses penanaman dilapangan. Penggunaan paperpag yang dapat ditanam langsung diharapkan dapat menjadi alternatif kontener yang dipergunakan secara luas. Penelitian ini bertujuan mengetahui komposisi biochar sekam padi dan tipe kontener yang terbaik untuk pertumbuhan bibit Acacia crassicarpa di pembibitan. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Petak Terbagi dengan pola faktorial yang terdiri dari 3 petak utama dan 4 anak petak dengan 3 ulangan. Tipe kontener sebagai petak utama terdiri dari; Polybag, polytube dan paperbag. Adapun sebagai anak petak adalah komposisi media dengan persentase biochar sekam padi pada taraf 0%, 10%, 30% dan 50%. Hasil penelitian menunjukkan interaksi antara tipe kontener dan persentase biochar hanya nyata berpengaruh pada porositas. Tipe kontener secara tunggal, menunjukkan pengaruh tidak nyata pada pH dan C-organik, namun berpengaruh nyata pada tinggi, diameter, volume akar, berat akar dan berat pupus bibit. Perlakuan polybag memberikan hasil yang paling tinggi untuk tinggi, diameter, berat kering pupus dan berat kering akar bibit. Perlakuan polytube memberikan hasil yang paling tinggi untuk volume akar dan berat kering akar. Perlakuan persentase biochar secara tunggal nyata berpengaruh pada pH, C-organik, tinggi, diameter, volume akar, berat kering akar dan berat kering pupus bibit. pH tertinggi didapat pada perlakuan biochar 50% dan terdapat kecenderungan semakin meningkatnya pH dengan semakin bertambahnya persentase biochar. C-organik tertinggi didapat pada perlakuan persentase biochar 10% yang berbeda nyata dengan perlakuan dengan perlakuan persentase biochar 50%, namun tidak berbeda nyata dengan perlakuan persentase biochar 0% dan 30%. Hasil tertinggi untuk volume akar dan berat kering akar didapat pada perlakuan persentase biochar 50%. Terdapat kecenderungan semakin meningkatnya volume akar dan berat kering akar dengan semakin meningkatnya persentase biochar. Namun pada tinggi, diameter dan berat kering pupus bibit yang tertinggi didapat pada perlakuan persentase biochar 10%. Hal ini menunjukkan adanya persentase biochar yang paling optimal dalam berkontribusi terhadap variabel pertumbuhan tanaman. ABSTRACT The practice of nursery Acacia crassicarpa generally uses cocopeat and peat as the main ingredients for growing medium. Cocopeat and peat have suitable characteristics as growing medium but mostly have low pH and nutrient content, and also very high water holding capacity that cause the growing medium tends to be in wet conditions all the time. One of the materials that highly potential to improve or substitute the growing medium used today is rice husk biochar. Rice husk biochar is rich in K and known for the capability to increase the pH and aeration of the growing medium. Currently, the containers used for Acacia crassicarpa are polybags and polytubes which have weaknesses in root deformation and the planting process in the field. The use of paperpag that can be planted directly is expected to be an alternative for containers used. This study aims to determine the best composition of rice husk biochar and type of container for the growth of Acacia crassicarpa seedlings in nurseries. The design used was a split plot with factorial design consisting of 3 main plots and 4 subplots with 3 replications. The main plot consists of; Polybags, polytubes and paperbags, and subplots consist of; composition of growing medium with percentage rice husk biochar at the levels of 0%, 10%, 30% and 50%. The interaction between the container type and the percentage of biochar is significantly affects the porosity. Individually, container type give no significant effect on growing medium characteristics; pH and C-organic, but significantly effect the growth variables; the seedling height, diameter, root volume, root weight and shoot weight. The Polybag container give the highest seedling height, diameter, and shoot dry weight. The Polytube container give the highest results for the root volume and root dry weight. The percentage of biochar individually shows a significant effect on the characteristics of the growing medium; pH and C-organic, and seedling growth; height, diameter, root volume, root dry weight and shoot dry weight. The highest pH was obtained in the 50% biochar and there is a trend for the higher the pH with increasing of biochar percentage. The highest C-organic was obtained in the 10% biochar which significantly different from the 50% biochar, but not significantly different from the 0% and 30% biochar. The highest results for root volume and root dry weight were obtained at 50% biochar. There is a trend of increasing root volume and root dry weight with increasing percentage of biochar. The highest seedling height, diameter and dry weight were were found in 10% biochar. This shows that higher percentage of biochar not always bring the better growth. There is a certain percentage of biochar which the most optimal in contributing the seedling growth to be applied. Key words : Biochar sekam padi; polybag; polytube; paperbag

Type: Thesis (S2)
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Pascasarjana > Agroekoteknologi
Depositing User: JOHAN
Date Deposited: 27 Jul 2021 04:18
Last Modified: 27 Jul 2021 04:18
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/23478

Actions (login required)

View Item View Item