Analisis penerimaan pajak bumi dan bangunan-P2 serta pengaruhnya terhadap pendapatan daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi

Setiawan, Budi and R. M, Rachmad and Delis, Arman (2020) Analisis penerimaan pajak bumi dan bangunan-P2 serta pengaruhnya terhadap pendapatan daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi. Jurnal Paradigma Ekonomika, 15 (2). pp. 183-186. ISSN 2085 - 1960

Full text not available from this repository.
Official URL: https://online-journal.unja.ac.id/paradigma/articl...

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor penentu besaran penerimaan PBB-P2, untuk menentukan pengaruh penerimaan PBB-P2 terhadap pendapatan daerah dan untuk merumuskan strategi peningkatan penerimaan PBB-P2 di Provinsi Jambi. Data yang digunakan dalam kajian ini adalah data sekunder dengan jenis data Time series 2014-2018 dan Cross Section 11 Kabupaten/Kota yang berasal dari Badan Pusat Statistika dan BPPRD Kabupaten/Kota. Penelitian ini menggunakan Analisis Regresi Data Panel, dan mengunakan Regresi Linear Sederhana dengan mengunakan alat E-Views 8.0.Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa PBB-P2 selalu meningkat setiap tahunnya dari hasil analisa regresi data panel diperoleh hasil bahwa Investasi, Pertumbuhan Ekonomi, dan Wajib Pajak secara bersama berpengaruh signifikan terhadap PBB-P2 dengan nilai R square sebesar 0,924, nilai Prob (F-statistic) 0,000 dan nilai F-statistik senilai 26,556. Pengaruh investasi terhadap PBB-P2 berpengaruh positif yang berarti apabila investasi mengalami kenaikan maka PBB-P2 juga akan mengalami kenaikan, Pertumbuhan ekonomi dan Wajib Pajak berpengaruh negatif terhadap PBB-P2 yang berarti semakin meningkat PBB-P2 maka Pertumbuhan Ekonomi dan Wajib Pajak akan menurun.

Type: Article
Subjects: H Social Sciences > HG Finance
Divisions: Pascasarjana > Ilmu Ekonomi
Depositing User: R.
Date Deposited: 25 May 2022 08:18
Last Modified: 25 May 2022 08:18
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/28140

Actions (login required)

View Item View Item