Aryadiningsih, Ani (2021) STRUKTUR KOMUNITAS HASIL TANGKAPAN DI SUNGAI BATANG HARI OLEH NELAYAN DESA AUR GADING KECAMATAN BATIN XXIV KABUPATEN BATANG HARI. S1 thesis, Universitas Jambi.
![]() |
Text
Skripsi Ani Aryadiningsih sah.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
![]() |
Text
Cover Skripsi Ani Aryadiningsih.pdf Download (192kB) |
![]() |
Text
Pengesahan Ani Aryadiningsih.pdf Download (107kB) |
![]() |
Text
Abstrak Ani Aryadiningsih.pdf Download (13kB) |
![]() |
Text
BAB I Ani Aryadiningsih.pdf Download (110kB) |
![]() |
Text
BAB V Kesimpl.pdf Download (35kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA Ani Aryadiningsih.pdf Download (112kB) |
Abstract
Sungai Batang Hari Jambi merupakan perairan yang potensial sebagai penghasil ikan hias dan ikan konsumsi. Komuditas perikanan tersebut memiliki peranan penting bagi kebutuhan hidup masyarakat nelayan. Namun ketersediaannya yang tidak menentu tidak dapat memenuhi kebutuhan pasar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis dan nilai struktur komunitas perikanan di perairan Sungai Batang Hari Desa Aur Gading. Metode yang dilakukan adalah metode survei dengan sensus sampel, yaitu menggunakan seluruh data hasil tangkapan nelayan perairan Sungai Batang Hari di Desa Aur Gading yang berjumlah 10 orang. Alat tangkap yang digunakan diantaranya jaring insang tetap (set gill nets), rawai (long lines) dan jala (cast nets). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 7 jenis ikan hasil tangkapan diantaranya, yaitu Baung (Hemibagrus nemurus) sebanyak 157 ekor, Tapah (Wallago Sp.) berjumlah 4 ekor, Juaro (Pangasius polyuranondon) berjumlah 79 ekor, Lais (Cryptopterus Sp.) berjumlah 43 ekor, Seluang (Rasbora Sp.) berjumlah 829 ekor, Kapiat (Barbonymus schwanenfeldi) berjumlah 1092 ekor dan Lambak (Thynnichthys Sp.) berjumlah 625 ekor. Dari hasil tangkapan tersebut diperoleh nilai indeks keanekaragaman dari ikan hasil tangkapan yang diperoleh yaitu 1,39, artinya keanekaragaman sedang. Nilai indeks kemerataan atau eveness (E) yang diperolah yaitu 0,71, artinya kemerataan tinggi. Nilai indeks dominansi 0,28, artinya dominansi rendah. Keanekaragaman jenis ikan yang ada di Desa Aur Gading tergolong sedang, dengan tingkat kemerataan tinggi, dan dominansi yang rendah. Berdasarkan penelitian ini dapat disimpulkan bahwa masih terdapat beragam jenis ikan yang berada di badan perairan Sungai Batang Hari. Kelimpahan tiap jenisnya yang merata menyebabkan nilai dominansi yang dihasilkan rendah. Kata kunci : komposisi, keanekaragaman, alat tangkap
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | ARYADININGSIH |
Date Deposited: | 23 Dec 2021 07:07 |
Last Modified: | 10 Mar 2025 06:31 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/29509 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |