MENINGKATKAN PENGUASAAN KEAKSARAAN ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA FLASHCARD DI TK PARA BINTANG KOTA JAMBI TAHUN AJARAN 2017-2018

PURNAMA, REZA MENINGKATKAN PENGUASAAN KEAKSARAAN ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA FLASHCARD DI TK PARA BINTANG KOTA JAMBI TAHUN AJARAN 2017-2018. JURNAL MENINGKATKAN PENGUASAAN KEAKSARAAN ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA FLASHCARD DI TK PARA BINTANG KOTA JAMBI TAHUN AJARAN 2017-2018.

[img] Text
01. ARTIKEL REZA PURNAMA_A1F113052.pdf

Download (456kB)

Abstract

Meningkatkan penguasaan keaksaraan anak usia dini melalui media flashcard di TK Para Bintang Kota Jambi Kelompok B3 MENINGKATKAN PENGUASAAN KEAKSARAAN ANAK USIA DINI MELALUI MEDIA FLASHCARD DI TK PARA BINTANG KOTA JAMBI TAHUN AJARAN 2017-2018 Reza Purnama (A1F113052) Program Studi, PG-PAUD, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jambi ABSTRAK Salah satu aspek perkembangan yang perlu dikembangkan sejak usia dini adalah aspek perkembangan bahasa. Aspek perkembangan bahasa menurut permendiknas nomor 58 tahun 2009 mencakup indikator menerima bahasa, mengungkapkan bahasa dan keaksaraan. Bahasa menjadi sarana bagi anak dalam mengembangkan baca dan tulis atau keaksaraan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan penguasaan keaksaraan anak usia dini melalui media flashcard di kelompok B3 TK Para Bintang Kota Jambi. Subjek dalam penelitian ini adalah anak usia dini 5-6 tahun di kelas B3 TK Para Bintang Kota Jambi yang berjumlah 15 anak, 7 anak laki-laki dan 8 anak perempuan.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, dengan langkah-langkah pada penelitian tindakan yang meliputi penyusunan rencana, pelaksanaan tindakan, mengobservasi dan melakukan refleksi terhadap hasil akhir kegiatan. Penelitian ini dilaksanakan dalam 3 siklus masing-masing 3 kali pertemuan. Data hasil penelitian ini dianalisis menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Teknik analisis data diperoleh dengan cara mengisi angket dari pengamatan berupa catatan lapangan dan dokumentasi. Peneliti dalam pengolahan data berkolaborasi dengan guru kelas dalam mengisi lembar angket yang telah disediakan dalam setiap pertemuan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada peningkatan penguasaan keaksaraan dengan media flashcard dikelompok B3 TK Para Bintang Kota Jambi. Pada Pratindakan penguasaan aksara anak masih belum berkembang dengan persentase (26.27%). Pada siklus 1 Pertemuan ke-1diperoleh hasil anak mulai berkembang dengan persentase (26.65%), pada siklus 1 Pertemuan ke-2 persentase (27.52%). Pada siklus 1 Pertemuan ke-3 diperoleh hasil (28.50%). Siklus II Pertemuan ke-1 (39.27%), pada siklus II Pertemuan ke-2 diperoleh hasil berkembang sesuai harapan dengan persentase (51.35%), begitu juga dengan iklus II Pertemuan ke-3 berkembang sesuai harapan dengan persentase (57.19%). Siklus III Pertemuan ke-1 (76.25%). Siklus III Pertemuan ke-2 (80.85%), Akhirnya siklus III Pertemuan ke-3 melebihi kriteria ketuntasan anak berkembang sangat baik (89.54%) Yang artinya memenuhi kriteria ketuntasan. Jadi dapat disimpulkan bahwa upaya meningkatkan penguasaan keaksraan anak usia dini dengan media flshcard di kelompok B kelas B3 Di TK Para Bintang Kota Jambi mengalami peningkatan yang sangat baik melebihi kriteria keberhasilan 85%, maka penelitian tindakan kelas ini diangap berhasil. Kata Kunci: Keaksaraan, Flashcard.

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: REZA PURNAMA
Date Deposited: 29 Jan 2018 06:46
Last Modified: 29 Jan 2018 06:46
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/2954

Actions (login required)

View Item View Item