uthaylah, uthaylah (2022) PENGARUH UKURAN PEMERINTAH DAERAH, PENDAPATAN ASLI DAERAH, LEVERAGE, DANA PERIMBANGAN DAN UKURAN LEGISLATIF TERHADAP KINERJA KEUANGAN PEMERINTAH DAERAH KABUPATEB/KOTA DI PROVINSI JAMBI TAHUN 2015-2019. S1 thesis, universitas jambi.
![]() |
Text
SKRIPSI C1C017080 UTHAYLAH.pdf - Published Version Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Penelitian ini berjudul Pengaruh Ukuran Pemerintah Daerah, Pendapatan Asli Daerah, Leverage, Dana Peimbangan dan Ukuran Legislatif Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di Provinsi Jambi tahun 20015-2019 berdasarkan rasio efisiensi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kausal komparatif. Populasi pada penelitian ini adalah pemerintah daerah kabupaten/kota di Provinsi Jambi tahun 2015-2019. Teknik pengambilan sampel menggunakan Purposive Sampling di mana sampel bersadarkan kriteria yang ditentukan, sejalan dengan itu ada 11 kabupaten/kota di Provinsi Jambi sebagai sampel yang diambil selama 5 tahun. Sehingga diperoleh 55 data pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ukuran Pemerintah daerah tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah Daerah berdasarkan rasio efisiensi. Pendapatan Asli Daerah berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja keuangan pemerintah Daerah berdasarkan rasio efisiensi. Leverage tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah Daerah berdasarkan rasio efisiensi. Dana Perimbangan,tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah Daerah berdasarkan rasio efisiensi. Ukuran Legislatif tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan pemerintah Daerah berdasarkan rasio efisiensi. Kata kunci : Ukuran Pemerintah Daerah, Pendapatan Asli Daerah, Leverage, Dana Peimbangan dan Ukuran Legislatif Terhadap Kinerja Keuangan Pemerintah Daerah.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HJ Public Finance |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis > SI Akuntansi |
Depositing User: | UTHAYLAH |
Date Deposited: | 23 May 2022 07:39 |
Last Modified: | 23 May 2022 07:41 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/33844 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |