PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR

ROSITA, KURNIA PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR. JURNAL PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPA DI SEKOLAH DASAR.

[img] Text
ARTIKEL.pdf

Download (184kB)

Abstract

ABSTRAK Rosita, Kurnia. 2017. “Pemanfaatan Lingkungan Sekolah Sebagai Sumber Belajar pada Mata pelajaran IPA di Sekolah Dasar”. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Jurusan Ilmu Pendidikan, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing (1) Dr. Drs. H. Eko Kuntarto, M.Pd., M. Comp.Eng (2) Ahmad Hariandi, S.Pd.I, M.Ag Kata Kunci: Pemanfaatan Lingkungan, Sumber Belajar, Mata Pelajaran IPA Pembelajaran yang menjadikan lingkungan sebagai sumber belajar dapat memberikan pengalaman nyata dan langsung kepada peserta didik. Lingkungan sebagai sarana belajar dapat bermakna sebagai segala sesuatu yang ada disekitar atau disekeliling kita misalnya, benda mati dan makhluk hidup yang digunakan dalam proses belajar mengajar. Pembelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), merupakan salah satu pelajaran inovatif yang berkaitan erat dengan alam sekitar, mengarahkan guru untuk menggunakan linkungan sebagai sumber belajar. Lingkungan sekitar mempunyai peran penting dalam proses pembelajaran IPA di SD karena lingkungan dapat berfungsi sebagai sasaran belajar, sumber belajar, maupun sarana belajar IPA. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kendala yang ditemukan guru dan cara mengatasinya dalam mamanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar pada mata pelajaran IPA di Sekolah Dasar Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Lokasi penelitian ini di Sekolah Dasar Negeri 34/I Teratai Muara Bulian. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah observasi dan wawancara. Teknik analisis data pengumpulan data sekaligus reduksi data (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan kesimpulan (verifikasi). Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa hasil wawancara dan observasi yang diperoleh, bahwa pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar dapat membuat siswa lebih cepat memahami dan mengerti dengan apa yang dipelajari, sehingga dapat memudahkan untuk mencapai tujuan pembelajaran. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat di ambil suatu kesimpulan bahwa dari keenam indikator tersebut terlihat pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar dapat memotivasi belajar siswa sehinggga siswa tidak merasa bosan dalam mengikuti pelajaran, dapat membuat siswa lebih aktif dalam pembelajaran, dengan begitu dapat tercipta suasana belajar yang menyenangkan, siswa mampu mengembangkan kemampuannya sendiri, siswa akan berperan aktif dalam pembelajaran dan mampu mengembangkan pengetahuannya serta dapat mendapatkan informasi baru, informasi yang belum diketahuinya. Kesimpulan yang didapat dari hasil penelitian ini yaitu bahwa pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar pada mata pelajaran IPA di Sekolah Dasar terkait indikator lingkungan sebagai sumber belajar yang pertama yaitu Mengatasi kebosanan dalam belajar, kedua Memberikan suasana belajar yang menyenangkan bagi siswa, ketiga siswa dapat belajar mandiri, keempat kesempatan untuk menerapkan teori, kelima memperluas berfikir siswa, keenam meningkatkan prestasi belajar. Dari keenam indikator tersebut terlihat guru dapat memanfaatkan lingkungan sebagai sumber dan media belajar pada mata pelajaran IPA dikelas V B Sekolah Dasar Negeri 34/I Teratai Muara Bulian,

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: KURNIA ROSITA
Date Deposited: 27 Feb 2018 09:51
Last Modified: 27 Feb 2018 09:51
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/3429

Actions (login required)

View Item View Item