Yani, Tri (2022) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS KOMPUTER WORD SEARCH PUZZLE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PPKN KELAS VIII SMPN 22 KOTA JAMBI. S1 thesis, Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan.
Text
SKRIPSI TRIYANI A1A318021.pdf Download (3MB) |
|
Text
cover.pdf Download (203kB) |
|
Text
Halaman Pengesahan.pdf Download (564kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (376kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (187kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (406kB) |
Abstract
Triyani, 2022. Pengaruh penggunaan media pembelajaran berbasis komputer word search puzzle terhadap motivasi belajar siswa mata pelajaran PPKn Kelas VIII SMPN 22 Kota Jambi. Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing (1) Drs. Irwan, M. Pd. Pembimbing (2) Heri Usmanto M. Pd Kata Kunci: Motivasi Belajar Siswa, Media Pembelajaran, Word Search Puzzle Motivasi belajar adalah suatu dorongan baik dari luar diri (eksternal) ataupun dari dalam diri (internal) yang dapat mempengaruhi siswa untuk mencapai tujuan belajar yang diinginkan. Berdasarkan hasil observasi Awal yang telah dilakukan peneliti di kelas VIII SMP Negeri 22 Kota Jambi, peneliti menemukan masalah pada motivasi belajar siswa terhadap mata pelajaran PPKn. Hal tersebut dapat dilihat dari observasi saya melalui angket yang saya sebarkan serta pengamatan langsung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk: Mengetahui pengaruh media pembelajaran berbasis komputer word search puzzle terhadap motivasi belajar PPKn siswa kelas VIII SMP N 22 Kota Jambi. Penggunaan media pembelajaran berbasis komputer word search puzzle dalam pembelajaran PPKn bertujuan untuk meningkatkan motivasi belajar siswa terhadap pembelajaran PPKn Penelitian ini mengunakan pendekatan deskiptif kuantitatif. Adapun desain yang di gunakan pada penelitian ini ialah quasi experiment design. Desain ini memiliki grup kontrol, tetapi mereka mungkin tidak bekerja dengan sempurna untuk mengontrol variabel eksternal yang memengaruhi kinerja eksperimen. Adapun yang menjadi populasi dalam penelitian ini adalah kelas VIII SMPN 22 Kota Jambi, dengan menggunakan 2 kelas sebagai sampel yang terdiri dari kelas VIII A dan kelas VIII C yang berjumlah 70 siswa. Metode pengambilan data pada penelitian Ini adlah dengan menggunakan kuisioner yang sebelumnya sudah di uji validitasnya untuk di tes layak atau tiaknya butir pernyataan yang akan di berikan ke pada siswa. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunkan uji komperatif untuk mengetahi perbedaan sampel, dilanjutkan dengan uji t dan uji N-Gain. Hasil analisis data dalam penelitian ini adalah dengan melakukan uji terhadap pretest kelas eksperimen dan kelas kontrol yang yang hasil signifikasinya (2-tailed) 0,00<0,05 maka dapat disimpulkan Bahwa terdapat pengaruh penggunaan Media pembelajaran berbasis komputer word search puzzle terhadap motivasi belajar siswa Mata Pelajaran PPKn kelas VIII SMPN 22 Kota Jambi. Hasil uji N-Gain pada penelitian ini memperoleh nilai signifikasi (2-tailed) 0,00<0,05 dengan rata-rata N-Gain eksperimen 30,3126 dan kelas kontrol -,3728 sehingga dapat disimpulkn bahwa penggunaan media pembelajaran berbasis Komputer Word Search Puzzle berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa mata pelajaran PPKn di banding kelas yang tidak menggunakan media pembelajaran.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan PPKn |
Depositing User: | TRIYANI |
Date Deposited: | 30 Dec 2022 03:58 |
Last Modified: | 30 Dec 2022 03:58 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/43451 |
Actions (login required)
View Item |