Studi Literatur Hubungan Gaya Hidup dan Diet dengan Risiko Karsinoma Nasofaring

kinanti, putri (2023) Studi Literatur Hubungan Gaya Hidup dan Diet dengan Risiko Karsinoma Nasofaring. S1 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (34kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (96kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (31kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (21kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (189kB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (153kB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

Latar belakang: Karsinoma nasofaring (KNF) merupakan tumor yang tumbuh dari epitel permukaan nasofaring tepatnya pada fossa rosenmuller. KNF merupakan penyakit yang disebabkan oleh beberapa faktor yaitu faktor genetik, virus Epstein-Barr (EBV), dan faktor lingkungan. Gaya hidup dan diet yang tidak sehat seperti merokok, minuman beralkohol, frekuensi mengonsumsi makanan yang diawetkan pun memiliki risiko terkena KNF lebih tinggi dibandingkan indivdidu yang tidak mengonsumsinya. Sedangkan, Zat herbal dalam teh atau sup sebagai makanan pokok tradisional di Cina selatan serta konsumsi buah dan sayur disebut memiliki peran dalam penurunan risiko kanker. Tujuan penelitian: Untuk mengetahui hubungan antara gaya hidup dan diet dengan risiko karsinoma nasofaring. Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan scoping review sepuluh artikel yang diperoleh dari mesin pencari Google Scholar, GARUDA, PubMed, Science Direct, dan Springer Link yang disesuaikan dengan kriteria inklusi dan eksklusi penelitian. Hasil: Berdasarkan hasil analisis literatur, didapatkan sepuluh artikel yang membahas gaya hidup dan diet. Merokok, minum alkohol, dan konsumsi makanan yang diawetkan meningkatkan risiko KNF. Sementara konsumsi sup herbal, buah dan sayuran segar menurunkan risiko KNF. Konsumsi teh herbal tidak memiliki hubungan yang signifikan dengan risiko KNF. Kesimpulan: Gaya hidup dan diet memiliki hubungan dengan risiko KNF. Kata kunci: Karsinoma Nasofaring, Gaya hidup, Diet.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: karsinoma nasofaring, gaya hidup, diet
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kedokteran
Depositing User: KINANTI
Date Deposited: 06 Jan 2023 07:52
Last Modified: 19 Aug 2024 01:07
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/43724

Actions (login required)

View Item View Item