Ghaits, Marrisa Atha (2023) HUBUNGAN TINGKAT STRES DENGAN GANGGUAN TIDUR PADA MAHASISWA ANGKATAN 2019 YANG SEDANG MENYUSUN SKRIPSI DI PROGRAM STUDI KEDOKTERAN UNIVERSITAS JAMBI. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.
Text
COVER.pdf Download (36kB) |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (34kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (99kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (34kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (120kB) |
|
Text
HALAMAN PERSETUJUAN DAN PENGESAHAN.pdf Download (317kB) |
|
Text
FULL TEXT.pdf Download (51MB) |
Abstract
Latar Belakang: Stres merupakan fenomena umum yang terjadi terutama pada mahasiswa kedokteran. Kejadian stres dapat terjadi karena adanya stressor atau adanya rangsangan yang mengakibatkan gangguan pada keseimbangan internal tubuh yaitu homeostasis. Gangguan tidur adalah gangguan utama pola tidur normal yang dapat menyebabkan distress dan mengacaukan fungsi tubuh manusia. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui hubungan tingkat stres dengan gangguan tidur pada mahasiswa angkatan 2019 yang sedang menyusun skripsi di program studi kedokteran Universitas Jambi Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik observasional dengan menggunakan rancangan cross sectional. Responden terdiri dari 157 mahasiswa Kedokteran Universitas Jambi Angkatan 2019 yang sedang menyusun skripsi yang diambil dengan metode total sampling dan telah memenuhi kriteria inklusi dan eksklusi. Data tingkat stres dinilai dengan kuesioner MSSQ (medical student stressor questionnaire), sedangkan gangguan tidur dinilai dengan kuesioner SDQ (sleep disorder questionnaire) dan PSQI (pittsburgh sleep quality index). Hasil: Hasil penelitian didapatkan adanya hubungan antara tingkat stres dengan gangguan tidur pada mahasiswa yang sedang menyusun skripsi. Kesimpulan: Setiap pemicu stres dari stressor akademik, intrapersonal dan interpersonal, belajar mengajar, dorongan dan keinginan, stressor sosial dan stressor dalam kegiatan kelompok dapat memicu berbagai tipe gangguan tidur. Kunci: Stres, Gangguan Tidur
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kedokteran |
Depositing User: | Ghaits |
Date Deposited: | 09 Jan 2023 07:49 |
Last Modified: | 09 Jan 2023 07:49 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/43824 |
Actions (login required)
View Item |