IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERITA ULANG BIOGRAFI SISWA KELAS X IPS 2 SMAS ADHYAKSA 1 KOTA JAMBI TAHUN PEMBELAJARAN 2017/2018

Hotmario Panjaitan, Jogi IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERITA ULANG BIOGRAFI SISWA KELAS X IPS 2 SMAS ADHYAKSA 1 KOTA JAMBI TAHUN PEMBELAJARAN 2017/2018. IMPLEMENTASI PENDEKATAN SAINTIFIK DALAM PEMBELAJARAN MENULIS TEKS CERITA ULANG BIOGRAFI SISWA KELAS X IPS 2 SMAS ADHYAKSA 1 KOTA JAMBI TAHUN PEMBELAJARAN 2017/2018. (Submitted)

[img] Text
artikel.pdf

Download (185kB)

Abstract

ABSTRAK Panjaitan, Jogi Hotmario. 2018. Implementasi Pendekatan Saintifik dalam Pembelajaran Menulis Teks Cerita Ulang Biografi Siswa Kelas X IPS 2 SMAS Adhyaksa 1 Kota Jambi Tahun Pembelajaran 2017/2018: Skripsi, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Seni, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing (I) Drs. Andiopenta Purba, M.Hum., (II) Drs. Albertus Sinaga, M.Pd. Kata kunci: Implementasi Pendekatan Saintifik, Menulis Teks Cerita Ulang Biografi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi pendekatan saintifik dalam pembelajaran menulis teks cerita ulang biografi siswa kelas X IPS 2 SMAS Adhyaksa 1 Kota Jambi tahun pembelajaran 2017/ 2018 berdasarkan perencanaan dan penerapan pembelajaran. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Subjek penelitian adalah guru bahasa Indonesia kelas X IPS 2 SMAS Adhyaksa 1 Kota Jambi. Teknik pengumpulan data berupa Instrumen, lembar observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dengan fokus penelitian pada proses pembelajaran menulis teks cerita ulang biografi siswa kelas X IPS 2 SMAS Adhyaksa 1 Kota Jambi. Hasil penelitian menunjukan bahwa guru dalam pembuatan RPP berbasis saintifik secara keseluruhan memiliki kriteria sesuai. Beberapa komponen belum lengkap seperti kompetensi dasar, indikator pencapaian kompetensi, dan alokasi waktu pada kegiatan pembelajaran. Berdasarkan hasil observasi, guru melaksanakan pembelajaran berbasis saintifik menunjukan kriteria sesuai. Pada kegiatan pendahuluan guru melaksanakan dengan baik. Kegiatan inti penerapan saintifik terlaksana, kecuali pada kegiatan menalar. Kegiatan penutup terlaksana. Berdasarkan hasil observasi guru melakukan evaluasi ranah pengetahuan dan keterampilan Dari hasil penelitian, peneliti dapat menyimpulkan bahwa implementasi pendekatan saintifik dalam pembelajaran menulis teks cerita ulang biografi siswa kelas X IPS 2 SMAS Adhyaksa 1 Kota Jambi sudah terlaksana sesuai dengan Permendikbud Nomor 103 Tahun 2014 tentang pelaksanaan dan penerapan pembelajaran Pendidikan Dasar dan Menengah.

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Depositing User: JOGI HOTMARIO PANJAITAN
Date Deposited: 25 Jun 2018 04:30
Last Modified: 25 Jun 2018 04:30
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/4559

Actions (login required)

View Item View Item