Aplikasi ZPT Giberelin dan Teknik Pemangkasan untuk Meningkatkan Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Semangka (Citrullus vulgaris Schard) di Sela Tanaman Kelapa Sawit

PIRHAT, NADIYA and Maryani, Anis Tatik and Junedi, Heri (2023) Aplikasi ZPT Giberelin dan Teknik Pemangkasan untuk Meningkatkan Pertumbuhan dan Produksi Tanaman Semangka (Citrullus vulgaris Schard) di Sela Tanaman Kelapa Sawit. Jurnal Media Pertanian. ISSN ISSN 2503-1279 (Print) | ISSN 2581-1606 (Online) | DOI 10.33087/jagro.v8i1.172.

[img] Text
Nadiya.pdf

Download (541kB)

Abstract

.Semangka merupakan salah satu komoditi hortikultura pada kelompok buah-buahan yang cukup diminati oleh masyarakat Indonesia, khususnya masyarakat di daerah dataran rendah.Disamping itu, dataran rendah dikenal dengan karakteristik tanah yang subur sehingga masyarakat mudah bercocok tanam.Akan tetapi, masih ditemukan permasalahan yang dialami petani dalam penanaman semangka, salah satunya adalah sedikitnya varietas tanaman semangka yang dapat memenuhikualitas buah sesuai dengan keinginan pasar di daerah tertentu. Hal ini dapat dilakukan dengan beberapa upaya yaitu pemangkasan buah dan pemberian Zat Pengatur Tumbuh (ZPT). Selain itu petani juga dapat melakukan optimasi lahan pertanian dengan penanaman semangka disela tanaman tahunan seperti tanaman kelapa sawit yang belum menghasilkan (TBM). Penelitian ini dilaksanakan secara eksperimen dalam bentuk percobaan faktorial yang disusun dalam Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 2 faktor yaitu faktor pertama dengan 4 perlakuan aplikasi giberelin (0 ml l-1; 3 mll-1 ; 5 mll -1 dan 7 mll -1 ) serta faktor kedua dengan 4 perlakuan pemangkasan buah (tanpa pemangkasan; menyisakan 1 buah/tanaman; menyisakan 2 buah/tanaman dan menyisakan 3 buah/tanaman), masing-masing perlakuan diulang sebanyak 3 ulangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian konsentrasi giberelin 7 mll -1 dan pemangkasan buah dengan menyisakan 1 buah per tanaman dapat memberikan hasil tertinggi pada setiap parameter yang diamati baik secara kuantitas maupun kualitas untuk pertumbuhan dan produksi tanaman semangka. Petani dapat mengoptimalisasikan lahan kelapa sawit sehingga membantu perekonomian semasa tanaman kelapa sawit belum menghasilkan (TBM)

Type: Article
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
Divisions: Pascasarjana > Agroekoteknologi
Depositing User: Junedi
Date Deposited: 06 Jul 2023 07:20
Last Modified: 06 Jul 2023 07:20
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/51689

Actions (login required)

View Item View Item