Kurniawan, Aji (2023) KEPUASAN PETANI DALAM BERUSAHATANI PADI LOKAL DI DESA PASAR TERUSAN KECAMATAN MUARA BULIAN KABUPATEN BATANGHARI. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.
![]() |
Text
COVER.pdf Download (31kB) |
![]() |
Text
SKRIPSI FULL.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
![]() |
Text
HALAMAN PENGESAHAN AJI.pdf Download (272kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (86kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (225kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Download (88kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (299kB) |
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah : 1) Untuk mengetahui gambaran usahatani padi lokal di Desa Pasar Terusan, Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari. 2) Untuk mengetahui kepuasan petani dalam berusahatani padi lokal di Desa Pasar Terusan Kecamatan Muara Bulian Kabupaten Batanghari. Penelitian ini dilakukan di Desa Desa Pasar Terusan Kecamatan Muara Bulian, Kabupaten Batanghari. Penentuan sampel dalam penelitian ini ditentukan dengan menggunakan Teknik Purposive Sampling dan Penarikan sampel dengan menggunakan metode Simple Random Sampling. Untuk penarikan sampel diambil presisi 15 % dikarenakan subjeknya lebih dari 100 orang. Metode analisis yang digunakan adalah metode analisis deskriptif kualitatif. Dari hasil uraian analisis dan pembahasan maka dapat disimpulkan sebagai berikut :1) Dalam usahatani padi lokal sebagian besar petani telah mengetahui standar Standar Anjuran Pengelolaan Usahatani Padi Lokal yang baik. Namun terdapat beberapa komponen anjuran usahatani padi lokal sebagian besar petani tidak menggunakannya seperti: mesin traktor, pompa air, sistem tanam, penggunaan herbisida dan racun tikus. Hal ini dikarenakan kondisi lahan sawah yang rawa lebak yang membuat beberapa komponen tersebut tidak diperlukan dalam berusahatani padi lokal di Desa Pasar Terusan. 2) Kepuasan petani dalam mengusahakan usahatani padi lokal termasuk dalam kategori tinggi dengan persentase 100%. Hal ini menunjukkan bahwa semua petani sampel puas dengan hasil yang diperoleh dari padi lokal. Serta dapat diketahui bahwa kepuasan dapat dicapai setelah petani membandingkan harapan dengan kinerja yang dilakukan sesuai dengan yang dibutuhkan. Kata Kunci : Kepuasan, Berusahatani, Padi Lokal.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Satisfaction,Farming, Local Rice. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Pertanian > Agribisnis |
Depositing User: | KURNIAWAN |
Date Deposited: | 06 Jul 2023 07:36 |
Last Modified: | 06 Jul 2023 07:36 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/51739 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |