Tesalonika.S, Enjelie (2023) IDENTIFIKASI PEREKMBANGAN KEAKSARAAN ANAK USIA DINI 5-6 TAHUN di TK XAVERIUS 1 KOTA JAMBI. S1 thesis, UNIVERSITAS UNJA.
Text
ABSTRAK.pdf Download (88kB) |
|
Text
BAB I.pdf Download (166kB) |
|
Text
BAB V.pdf Download (88kB) |
|
Text
COVER.pdf Download (43kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (166kB) |
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (85kB) |
|
Text
SKRIPSI ENJELIE TESALONIKA FULL.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
Masalah dalam penelitian ini adalahterdapat 17 anak dari 74 anak yang perkembangan keaksaraan anak usia 5-6 tahun di TK Xaverius I kota Jambi yang belum berkembang secara baik. Masih belum berkembangnya keaksaraan anak yang terlihat ketik anak mengikuti proses pembelajaran, dimana pemahaman anak terhadap menyebutkan simbol-simbol huruf yang dikenal, mengenal suara huruf awal dari nama benda- benda yang ada disekitarnya, menyebutkan kelompok gambar yang memiliki bunyi / huruf awal yang sama, memahami hubungan antara bunyi dan bentuk huruf masih belum berkembang dengan optimal. Tujuan penelitian ini ialah: 1) untuk mendeskripsikan tingkat perkembangan keaksaraan pada aspek menyebutkan simbol-simbol huruf yang dikenal. 2) untuk mendeskripsikan tingkat perkembangan keaksaraan pada aspek menyebutkan kelompok gambar yang memiliki bunyi/huruf awal yang sama. 3) untuk mendeskripsikan tingkat perkembangan keaksaraan pada aspek mengenal suara huruf awal dari nama benda–benda yang ada di sekitarnya. 4) untuk mendeskripsikan tingkat perkembangan keaksaraan pada aspek memahami hubungan antara bunyi dan bentuk huruf. Jenis penelitian ini termasuk penelitian deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini berjumlah 74 anak. Sampel penelitian ini berjumlah 17 anak. Penarikan sampel dilakukan dengan Teknik total sampling. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan angket. Teknik analisis menggunakan kriteria penafsiran presentase. Berdasarkan hasil dan pembahasan penelitian didapatkan: 1) Identifikasi perkembangan keaksaraan pada aspek menyebutkan simbol-simbol huruf yang dikenal pada tingkat “Sedang” (46%). 2) Identifikasi perkembangan keaksaraan pada aspek mengenal suara huruf awal dari nama benda-benda yang ada di sekitarnya pada tingkat “Tinggi” (62%). 3) Identifikasi perkembangan keaksaraan pada aspek menyebutkan kelompok gambar yang memiliki huruf awal yang sama pada tingkat “Sedang” (52%). 4) Identifikasi perkembangan keaksaraan pada aspek memahami hubungan antara bunyi dan bentuk huruf pada tingkat “Rendah” (37%). Kesimpulan penelitian bahwa perkembangan keaksaraan anak usia dini 5-6 tahun di TK Xaverius 1 Kota Jambi berada pada tingkat “Sedang” (49%).
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Identifikasi, Perkembangan Keaksaraan, Anak Usia Dini 5-6 Tahun |
Subjects: | L Education > LB Theory and practice of education L Education > LC Special aspects of education |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > PG-PAUD |
Depositing User: | S |
Date Deposited: | 18 Jul 2023 01:38 |
Last Modified: | 18 Jul 2023 01:38 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/51876 |
Actions (login required)
View Item |