Eka Prawira, Cadika (2023) Persepsi Siswa Terhadap Pembelajaran Daring di SMAN 11 Kota Jambi. S1 thesis, Universitas Jambi.
Text
SKRIPSI CADIKA ABSTRAK.pdf Download (8kB) |
|
Text
SKRIPSI CADIKA BAB 1.pdf Download (173kB) |
|
Text
SKRIPSI CADIKA BAB 5.pdf Download (15kB) |
|
Text
SKRIPSI CADIKA DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (151kB) |
|
Text
HALAMAN PENGESAHAN CADIKA.pdf Download (204kB) |
|
Text
SKRIPSI CADIKA FULL.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Judul : Persepsi Siswa Terhadap Pembelajaran Daring Di SMAN 11 Kota Jambi Nama : Cadika Eka Prawira Nim : RRA1E116022 Pembimbing 1 : Drs. Rasimin, M.Pd Pembimbing 2 : Fellicia Ayu Sekonda, S.Psi.,M.Pd Dalam proses pembelajaran daring, berbagai permasalahan dijumpai selama proses adaptasi peralihan pembelajaran offline ke pembelajaran online. Beberapa permasalahan yang sering dijumpai seperti permasalahan jaringan, perhatian siswa selama pembelajaran yang sulit dikontrol, siswa yang sulit memahami penjelasan guru yang disampaikan, siswa tidak leluasa menyampaikan pendapat karena adanya batas waktu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan tentang persepsi siswa terhadap efektivitas pembelajaran daring pada kelas X SMAN 11 Kota Jambi selama masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian adalah deksriptif dengan menggunakan pendekatan kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas X SMAN 11 Kota Jambi dengan sistem pembelajaran daring yaitu 105 siswa. Pengumpulan data menggunakan angket efektivitas pembelajaran. Analisis data dengan analisis deskriptif dengan perhitungan kategori dan persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi siswa terhadap pembelajaran daring pada kelas X SMAN 11 Kota Jambi dengan persentase rata-rata 67% termasuk dalam kategori cukup bagus diterapkan melalui sistem pembelajaran daring (online). Persepsi siswa terhadap efektivitas pembelajaran daring selama masa pandemi Covid-19 yang terdiri dari 6 aspek dengan rincian indikator kurikulum pembelajaran daring relevan dengan kebutuhan siswa dengan skor 67% termasuk kategori tinggi, kemudian indikator segmentasi konten dan fleksibilitas penjadwalan waktu belajar bagi siswa dengan skor 65% termasuk kategori tinggi, selanjutnya indikator konsep yang menarik dengan mengguakan teknik pembelajaran yang kreatif dengan skor 65% termasuk kategori tinggi, selanjutnya indikaor interaktivitas antar siswa dengan skor 68% termasuk kategore tinggi, indikator teknologi dengan skor 70% termasuk kategori tinggi dan yang indikator karakteristik guru atau pengajar dengan skor 68% termasuk kategori tinggi. Kata Kunci : Persepsi Siswa dan Pembelajaran Daring
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Persepsi siswa dan pembelajaran daring |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | PRAWIRA |
Date Deposited: | 20 Jul 2023 04:47 |
Last Modified: | 20 Jul 2023 04:47 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/53728 |
Actions (login required)
View Item |