Perbedaan Motivasi Belajar Siswa Dari Keluarga Utuh Dengan Siswa Dari Keuarga Broken Home Di SMAN 4 Batanghari

Fortuna Azhari, Dwi (2023) Perbedaan Motivasi Belajar Siswa Dari Keluarga Utuh Dengan Siswa Dari Keuarga Broken Home Di SMAN 4 Batanghari. S1 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
SKRIPSI DWI FORTUNA AZHARI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
COVER SKRIPSI .pdf

Download (33kB)
[img] Text
Persetujuan dan Pengesahan.pdf

Download (308kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (162kB)
[img] Text
BAB V .pdf

Download (83kB)
[img] Text
DAFPUS.pdf

Download (82kB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

ABSTRAK Judul : Perbedaan Motivasi Belajar Siswa Dari Keluarga Utuh Dengan Siswa Dari Keluarga Broken Home di SMAN 4 Batanghari Peneliti : Dwi Fortuna Azhari Pembimbing : 1. Drs. Rasimin, M.Pd. 2. Freddi Sarman, M.Pd. Keluarga menjadi bagian penting bagi pertumbungan dan perkembangan siswa, baik secara fisik maupun mental. Keluarga yang harmonis akan memberikan rasa nyaman dan tentram bagi anak karena anak mendapatkan perhatian dan kasih sayang yang penuh dari kedua orang tuanya. Kondisi tersebut tentunya akan bertolak belakang dengan situasi dan kondisi anak yang hidup dalam keluarga broken home.. Situasi dan kondisi keluarga broken home, tentunya akan jauh dari rasa damai dan tentram, karena hari-harinya dipenuhi dengan pertengkaran dan percekcokan kedua orang tua. Situasi dan kondisi yang tidak kondusif bagi anak tersebut akan dapat mempengaruhi sikap dan mental anak yang pada akhirnya dapat berujung pada penurunan motivasi belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mendekripsikan tingkat motivasi belajar siswa Sekolah Menengah Atas Negeri 4 Batanghari yang berasal dari keluarga broken home dan yang berasal dari keluarga utuh. Menganalisis perbedaan motivasi belajar siswa Sekolah Menengah Atas Negeri di Kabupaten Batanghari yang berasal dari keluarga broken home dengan siswa dari keluarga utuh. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian komparasi. Populasi yang diteliti adalah Siswa SMAN 4 di Kabupaten Batanghari yang berjumlah 36 orang. Sedangkan sampel yang diteliti adalah sebanyak 36 orang. Instrumen yang digunakan adalah angket atau kuesioner dengan lima alternatif jawaban. Analisis data yang digunakan adalah analisis korelasi product moment. Hasil penelitian menunjukkan rata-rata skor hasil pengukuran variabel motivasi belajar siswa SMAN 4 Batanghari dari keluarga utuh adalah 131,89 rata-rata skor hasil pengukuran motivasi belajar siswa dari keluarga utuh di SMAN Batanghari adalah 106,33dan nilai t hitung sebesar 7,453 Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa hasil pengukuran motivasi belajar dari keluarga utuh masuk dalam ketegori tinggi. motivasi belajar dari keluarga broken home pada siswa SMAN 4 di Kabupaten Batanghari sedang. Motivasi belajar siswa dari keluarga utuh secara signifikan memiliki perbedaan dengan motivasi belajar siswa dari keluarga broken home. Hasil tersebut juga dapat diartikan bahwa motivasi belajar siswa dari keluarga utuh secara signifikan lebih baik dibandingkan dengan motivasi belajar siswa dari keluarga broken home. Kata Kunci : Motivasi Belajar, Keluarga Broken Home, Keluarga Utuh

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Keluarga Broken Home, Keluarga Utuh
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling
Depositing User: Azhari
Date Deposited: 03 Oct 2023 03:41
Last Modified: 03 Oct 2023 03:41
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/56267

Actions (login required)

View Item View Item