Astuti, Jesika (2023) ANALISIS UPAYA PENCAPAIAN INDIKATOR KAPITASI BERBASIS KINERJA DI PUSKESMAS TALANG BANJAR KOTA JAMBI TAHUN 2023. S1 thesis, Ilmu Kesehatan Masyarakat.
![]() |
Text
Abstrak.pdf Download (93kB) |
![]() |
Text
Cover .pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB 1 PDF.pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
BAB V pdf.pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka .pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
pengesahan, persetujuan .pdf Download (7MB) |
![]() |
Text
skripsi Jesika Astuti .pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
Abstract
Latar Belakang: Kebijakan Kapitasi Berbasisis Kinerja merupakan kendali mutu dan kendali biaya FKTP. Studi pendahuluan, pembayaran kapitasi Puskesmas Talang Banjar tahun 2022 hanya 88% dengan capaian AK 64,93 permil, RRNS 2,12%, dan RPPT 0,55%. Studi ini bertujuan menganalisis upaya pencapaian indikator KBK di Puskesmas Talang Banjar. Metode: Studi menggunakan pendekatan mix method dengan rancangan sequential exploratory di Puskesmas Talang Banjar Juni-Juli 2023. Data kualitatif diperolah dari wawancara mendalam dengan 15 informan dipilih secara purposive sampling, observasi dan telaah dokumen. Data kuantitatif hasil penyebaran kuesioner kepada 49 staf puskesmas dipilih secara total sampling. Data kualitatif dianalisis bantuan software Nvivo secara content analysis dan data kuantitatif dianalisis secara univariat. Hasil: Pencapaian indikator KBK puskesmas dipengaruhi oleh input yang tersedia yaitu SDM Kesehatan, Sarana Prasarana, Dana dan Metode. Aspek process menunjukan hambatan pencapaian indikator angka kontak yaitu pencatatan dan pelaporan kunjungan sehat, indikator rujukan non spesialistik dipengaruhi perilaku pasien yang ingin dirujuk dan ketersediaan alat kesehatan, sedangkan indikator prolanis terkendali dipengaruhi kesulitan pemantauan rutin petugas terhadap peserta. Hasil penelitian kuantitatif menunjukan sebagain besar staf (77,6 %) menyatakan pelaksanaan dalam mencapai indikator KBK di puskesmas kurang baik. Kesimpulan: Puskesmas Talang Banjar belum mencapai target indikator KBK. Diperlukan evaluasi menyeluruh dari BPJS Kesehatan, Dinas Kesehatan dan pimpinan Puskesmas mengidentifikasi permasalahan yang muncul dalam pencapaian indikator kinerja Puskesmas sebagai upaya memastikan kualitas pelayanan kepada peserta JKN. Kata kunci: Kapitasi Berbasis Kinerja, Pendekatan Sistem, Pencapaian indikator puskesmas.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kapitasi Berbasis Kinerja, Pendekatan Sistem, Pencapaian indikator puskesmas. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Ilmu Kesehatan Masyarakat |
Depositing User: | ASTUTI |
Date Deposited: | 12 Dec 2023 07:42 |
Last Modified: | 12 Dec 2023 07:42 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/58720 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |