RANCANGAN SEQUENCE PENAMBANGAN QUARRY BATU GAMPING UNTUK MEMENUHI TARGET PRODUKSI TAHUN 2023 DI IUP-OP 329,89 HA PT SEMEN PADANG

Azan, Ozi Nurma (2023) RANCANGAN SEQUENCE PENAMBANGAN QUARRY BATU GAMPING UNTUK MEMENUHI TARGET PRODUKSI TAHUN 2023 DI IUP-OP 329,89 HA PT SEMEN PADANG. S1 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (297kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (419kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (133kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (54kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (307kB)
[img] Text
FULL SKRIPSI.pdf

Download (29MB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (150kB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

PT. Semen Padang terletak di Desa Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan yang berada 14 km dari pusat Kota Padang dengan ketinggian +200 m diatas permukaan laut merupakan salah satu perusahaan yang bergerak di bidang industri semen. Perhitungan Sumberdaya dan cadangan merupakan pekerjaan penting, yaitu tanggung jawabnya adalah dalam mengevaluasi proyek pertambangan. Semua keputusan teknis sangat bergantung pada bekerja pada proses perhitungan sumberdaya dan cadangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sebaran kualitas batu kapur dalam model blok yang diperkirakan dengan pendekatan geostatistik, Kemudian penelitian ini membahas terkait melakukan penjadwalan produksi penambangan (mine scheduling) dan serta merancang sequence penambangan. Dalam penelitian ini, cadangan batu gamping akan dihitung berdasarkan cut-off grade masing-masing bahan. Pada masing-masing bahan tersebut terdapat kadar SiO2, Al2O3, CaO dan MgO. Dalam menghitung cadangan batu gamping yang terdapat di kawasan IUP-0P 329,89 Ha dilakukan dengan menggunakan metode geostatistik yaitu metode ordinay kriging. Metode ini mengombinasikan antara pembobotan rata-rata dengan linier dari data titik bor yang berada di sekitarnya, dan juga mengkorelasikan antar sampel sesuai dengan jarak. Metode ini merupakan metode yang paling umum dipakai dalam penaksiran kualitas/kadar blok dalam suatu model cadangan. Dari hasil perhitungan sumber daya batu gamping dengan menggunakan metode ordinary krigging berdasarkan cut-off grade PT. Semen Padang pada area PNBP IUP-OP 329,89 Ha Sebesar 152.056.272 ton sumberdaya terukur, 6.188.280 ton sumberdaya tertunjuk dan 2.668.087 ton sumberdaya tereka dan estimasi cadangan batu gamping hingga request level 520 mdpl yaitu sebesar 212.199 ton cadangan tertambang dan cadangan (terbukti dan terkira) batu gamping sebesar 36.244.249 ton. Dari hasil penelitian, didapatkan skenario penjadwalan tambang yang sesuai untuk mencapai target produksi dibutuhkan berupa 11 boundary area penambangan. Untuk penjadwalan penambangannya dilakukan padabeberapa lokasi aktif penambangan dalam dalam satu periode bulanan sesuai dengan lokasi penjadwalan penambangan yang telah ditentukan. Hasil dari update block model setiap penjadwalan produksi digunakan untuk melakukan rancangan sequence per bulan. Hasil rancangan pit sequence bulanan didapatkan rata-rata area bukaan tambang seluas 9,2 Ha pada front 1-8 dan 4,1 Ha pada front 9-14 dengan penurunan rata elevasi pada semua front per bulan sebesar 3-5 meter per bulan, kapasitas produksi rata-rata sebesar 646.575 ton batu gamping per bulan.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Batu Gamping, Ordinary Kriging, Sequence, Pemodelan Geologi, Target Produksi
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Pertambangan
Depositing User: Azan
Date Deposited: 03 Jan 2024 03:26
Last Modified: 03 Jan 2024 03:26
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/59274

Actions (login required)

View Item View Item