Langkah Strategis Kepala Sekolah untuk Menegakkan Disiplin Kerja Guru di SMPN 14 Muaro Jambi

Siskawati, Garina (2024) Langkah Strategis Kepala Sekolah untuk Menegakkan Disiplin Kerja Guru di SMPN 14 Muaro Jambi. S1 thesis, Universitas Jambi.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (31kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (109kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (37kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (103kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (175kB)
[img] Text
SKRIPSI FULL GARINA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (3MB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana langkah strategis kepala sekolah untuk menegakkan disiplin kerja guru di SMP Negeri 14 Muaro Jambi. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 14 Muaro Jambi pada bulan Januari sampai Februari 2024. Data penelitian diperoleh melalui wawancara dan dokumentasi dengan 10 Informan yang terdiri dari Kepala Sekolah, Waka Kurikulum, Waka Kesiswaan, dan 7 Guru. Teknik analisis data pada penelitian ini meliputi pengumpuan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 6 langkah strategis kepala sekolah untuk menegakkan disiplin kerja guru meliputi : memberikan motivasi, menjadi teladan bagi guru, membuat peraturan secara musyawarah, melakukan pengawasan, meberikan arahan atau sanksi, dan memberikan reward. Kendala yang dihadapi kepala sekolah saat menegakkan disiplin kerja yaitu adanya kendala karena faktor sosial, kejenuhan guru, serta jarak ke sekolah cukup jauh. Solusi yang diberikan kepala sekolah yakni mengingatkan selalu kepada guru mengenai kedisiplinan, melakukan pembinaan bagi guru, memberi teguran atau sanksi kepada guru yang persentase kehadirannya rendah, memberikan motivasi serta memberikan perjanjian kesanggupan disiplin kerja bagi guru yang jarak tempuhnya cukup jauh. Kesimpulan dari hasil penelitian ini yakni terdapat 6 langkah strategis kepala sekolah untuk menegakkan disiplin kerja guru meliputi, memberikan motivasi, menjadi teladan, membuat tata tertib, melakukan pengawasan memberikan sanksi serta pemberian reward. Dari hasil penelitian ini disarankan agar kepala sekolah dapat lebih meningkatkan strateginya lagi untuk kedisiplinan guru, dengan lebih sering memberikan motivasi, melakukan pengawasan terus menerus, sikap tegas dalam memberikan peringatan atau sanksi dan lebih meningkatkan pemberian penghargaan kepada guru. Dengan begitu diharapkan kepala sekola agar dapat menegakkan disiplin kerja guru lebih baik.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Kepala Sekolah, Disiplin Kerja, Langkah Strategis
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Depositing User: SISKAWATI
Date Deposited: 19 Mar 2024 07:23
Last Modified: 10 Jul 2024 04:55
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/62254

Actions (login required)

View Item View Item