Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Terhadap Komunikasi Interpersonal di SMPN 25 Kota Jambi

Oktaviani, Vini (2018) Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Terhadap Komunikasi Interpersonal di SMPN 25 Kota Jambi. Layanan bimbingan kelompok, komunikasi interpersonal. (Unpublished)

[img] Text
JUDUL SKIRPSI.pdf

Download (177kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (295kB)
[img] Text
BAB V .pdf

Download (158kB)
[img] Text
PENGESAHAN VINI SCAN.pdf

Download (229kB)

Abstract

ABSTRAK VINI OKTAVIANI, 2018. Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok Terhadap Komunikasi Intrerpersonal Siswa di SMP N 25 Kota Jambi Tahun Ajaran 2017/2018 PEMBIMBING (1) : Drs. Joni Afri, M.Pd PEMBIMBING (2) : Drs. Rasimin, M.Pd Latar belakang di adakan penelitian ini adalah ketertarikan peneliti untuk melihat sejauh mana pengaruh layanan bimbingan kelompok terhadap komunikasi interpersonal siswa di SMP N 25 Kota Jambi tahun ajaran 2017/2018. Berdasarkan hasil tanya jawab yang dilakukan peneliti dengan guru pembimbing kelas VII di SMP N 25 Kota Jambi ditemukan siswa yang memiliki komunikasi interpersonal yang kurang efektif yaitu pada siswa kelas. Dengan tujuan untuk mendeskripsikan komunikasi interpersonal siswa di lihat dari aspek yang mempengaruhi dan mengukur pengaruh layanan bimbingan kelompok terhadap komunikasi interpersonal siswa dikelas VII di SMP N 25 Kota Jambi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui komunikasi interpersonal siswa secara terarah agar tidak menyimpang dari apa yang di maksudkan dengan memberikan batasan masalah mengenai aspek-aspek yang mempengaruhi komunikasi interpersonal siswa diantaranya aspek keterbukaan, aspek saling mendukung, aspek rasa positif, aspek empati dan aspek kesetaraan. Jenis penelitian ini merupakan jenis peneilitian eksperimen dengan design penelitian yang digunakan adalah pre-experimental, sesuai dengan pendapat menurut Dantes (2017:13) bahwa “ design pre-experimental ditandai dengan tidak adanya kelompok pembanding dan randomisasi.” Desain penelitian yang di gunakan adalah Static Group Comparison yang mana dalam desain ini menggunakan dua kelompok yang telah ditentukan secara statis. Desain ini tertidi dari kelompok eksperimen dan kelompok pembanding, perlakuan diberikan terhadap kelompok eksperimen saja. Hasil penelitian menjelaskan bahwa layanan bimbingan kelompok berpengaruh terhadap komunikasi interpersonal siswa yang terlihat dari hasil pretest dan hasil posttest serta pada pemberian layanan bimbingan kelompok. Yang mana hasil dari penelitian terdapat perubahan signifikan dari hasil pretest yang meningkat dari kategorisasi rendah menjadi kategorisasi tinggi pada hasil posttest. Kata Kunci : Komunikasi Interpersonal, Pengaruh Layanan Bimbingan Kelompok, Siswa SMP N 25 Kota Jambi

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: VINI OKTAVIANI
Date Deposited: 26 Dec 2018 03:10
Last Modified: 26 Dec 2018 03:10
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/6467

Actions (login required)

View Item View Item