PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR IPA DI KELAS V SD NEGERI NO.196/IX SUKA MAKMUR

EFENDI, BAMBANG PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR IPA DI KELAS V SD NEGERI NO.196/IX SUKA MAKMUR. JURNAL PEMANFAATAN LINGKUNGAN SEKOLAH SEBAGAI SUMBER BELAJAR IPA DI KELAS V SD NEGERI NO.196/IX SUKA MAKMUR.

[img] Text
COVER.pdf

Download (181kB)
[img] Text
PENGESAHAN.pdf

Download (193kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (92kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (166kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (8kB)

Abstract

ABSTRAK Efendi, Bambang.2019. Pemanfaatan Lingkungan Sekolah sebagai Sumber Belajar IPA di Kelas V SD Negeri No.196/IX Suka makmur. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar. FKIP. Universitas Jambi. Pembimbing (1) Drs.Faizal Chan, S.Pd, M.Si. Pembimbing (2) Ahmad Hariandi, S.Pd.I, M.Ag. Kata kunci: Pembelajaran IPA, Lingkungan, Kelas V Fenomena yang dilihat di Sekolah Dasar, sumber-sumber belajar yang tesedia di lingkungan masih kurang dimanfaatkan terutama pada pembelajaran IPA, sehingga pelaksanaan proses pembelajaran juga kurang optimal yang lebih jauh mengakibatkan mutu pendidikan yang diharapkan belum tecapai. dari fenomena di atas peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pemanfaatan lingkungan Sekolah sebagai Sumber Belajar IPA di kelas V SD Negeri No.196/IX Suka Makmur. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan jenis penelitian Deskriptif dengan pendekatan Kualitatif. Penelitian deskriptif yaitu suatu metode dalam meneliti status kelompok manusia, suatu objek, suatu kondisi, suatu sistem pemikiran maupun suatu kelas peristiwa pada masa sekarang. Penelitian kualitatif adalah penelitian yang dimaksudkan untuk mengungkapkan sebuah fakta empiris secara objektif ilmiah dengan berlandaskan pada logika keilmuan, prosedur dan didukung oleh metodologi dan teoritis yang kuat sesuai disiplin keilmuan yang ditekuni. Berdasarkan temuan penelitian dan pembahasan mengenai pemanfaatan lingkungan sekolah sebagai sumber belajar pada pembelajaran IPA di kelas VSD Negeri 196/IX Suka Makmur, dapat disimpulkan bahwa guru sudah memanfaatkan lingkungan sekolah sebagai sumber pembelajaran dalam setiap proses pembelajaran. Hal ini dapat dilihat saat pembelajaran berlangsung guru mengajak siswa belajar di taman sekolah melakukan pengamatan dan mengelopokkan hasil dari pengamatan yang mereka peroleh. Taman sekolah juga dimanfaatkan sebagai tempat belajar, guru mengajak siswa belajar sambil bermain di taman sekolah. Selain itu guru memanfaatkan beberapa tumbuhan disekitar lingkungan sekolah sebagai contoh kongkrit dalam proses pembelajaran. Hal ini dapat dilihat dari hasil observasi dan wawancara yang kesemua indikator dalam penelitian ini dapat menunjang tentang pemanfaatan lingkungan sebagai sumber belajar pada pembelajaran IPA .

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: BAMBANG EFENDI
Date Deposited: 14 Jan 2019 07:12
Last Modified: 14 Jan 2019 07:12
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/6586

Actions (login required)

View Item View Item