Kurniawan, Adi (2024) Analisis Hubungan Antara Karakteristik dan Tingkat Partisipasi Petani Pada Kegiatan P3-TGAI di Desa Sri Agung Kecamatan Batang Asam Kabupaten Tanjung Jabung Barat Provinsi Jambi. S3 thesis, Magister Ilmu Lingkungan.
![]() |
Text
a Ujian Tesis ADI KURNIAWAN-P2F121039 R2.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
![]() |
Text
b Cover Tesis Adi Kurniawan.pdf Download (16kB) |
![]() |
Text
c Hal Pengesahan Tesis Adi Kurniawan.pdf Download (929kB) |
![]() |
Text
d Abstrak Tesis Adi Kurniawan.pdf Download (189kB) |
![]() |
Text
e BAB I tesis Adi Kurniawan.pdf Download (227kB) |
![]() |
Text
f BAB V Tesis Adi Kurniawan.pdf Download (7kB) |
![]() |
Text
g DAFTAR PUSTAKA Tesis Adi Kurniawan.pdf Download (145kB) |
Abstract
Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3-TGAI) adalah program rehabilitasi, peningkatan, atau pembangunan Jaringan Irigasi dengan berbasis peran serta masyarakat petani yang dilaksanakan sendiri oleh Perkumpulan Petani Pemakai Air, Gabungan Perkumpulan Petani Pemakai Air atau Induk Perkumpulan Petani Pemakai Air secara swakelola. Pelaksanaan P3-TGAI di Desa Sri Agung, Kecamatan Batang Asam, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Provinsi Jambi terdapat kendala rendahnya peran aktif petani. Penekitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat partisipasi petani pada kegiatan P3-TGAI dan menganalisis hubungan usia, tingkat pendidikan, tanggungan anggota keluarga, pengalaman bertani, tingkat pendapatan, status kepemilikan lahan dan luas lahan terhadap tingkat partisipasi petani pada kegiatan P3-TGAI. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang didukung oleh data kualitatif dengan metode analisis Rank Spearman. Hasil analisis tingkat partisipasi paling tinggi terjadi pada tahap pengusulan Lokasi dan persiapan yaitu 51,2 persen, sedangkan tingkat partisipasi paling rendah terjadi pada tahap pelaksanaan dan pemantauan yaitu 54,7 persen, pada tahap perencanaan dan penyelesaian kegiatan tergolong sedang, sementara itu secara keseluruhan tingkat partisipasi petani P3A pada kegiatan P3-TGAI di Desa Sri Agung tergolong sedang yaitu sebesar 58,1 persen. Sementara itu hasil analisis Rank Spearman menunjukkan karakteristik petani yang berhubungan nyata dan signifikan terhadap kegiatan P3-TGAI adalah luas lahan. Karakteristik petani yang berhubungan nyata dan signifikan pada tahap pengusulan lokasi dan persiapan adalah pengalaman bertani, pendapatan per bulan dan luas lahan. Karakteristik petani yang berhubungan nyata dan signifikan pada tahap perencanaan adalah usia dan pengalaman bertani. Karakteristik petani yang berhubungan nyata dan signifikan pada tahap pelaksanaan dan pemantauan serta tahap penyelesaian adalah pengalaman bertani dan luas lahan. Kata kunci : P3-TGAI, P3A, Karakteristik Petani, Tingkat Partisipasi
Type: | Thesis (S3) |
---|---|
Subjects: | Q Science > Q Science (General) |
Divisions: | Pascasarjana > Ilmu Lingkungan |
Depositing User: | Adi Kurniawan |
Date Deposited: | 03 Jan 2025 06:35 |
Last Modified: | 03 Jan 2025 06:35 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/73233 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |