Athiyyah Calista, Amanda (2024) Perbandingan antara Intermittent Fasting 5:2 dengan Intermittent Fasting 16:8 terhadap Penurunan Berat Badan pada Individu Overweight dan Obesitas. S1 thesis, Universitas Jambi.
|
Text
COVER.pdf Download (61kB) |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (173kB) |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (136kB) |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (126kB) |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (111kB) |
|
|
Text
PERSETUJUAN,PENGESAHAN.pdf Download (416kB) |
|
|
Text
SKRIPSI FULL TEXT.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Latar Belakang : Overweight dan obesitas merupakan kondisi kelebihan berat badan yang dapat meningkatkan risiko penyakit kronis. Salah satu hal yang paling mempengaruhi ialah pola makan yang dikonsumsi. Salah satu intervensi yang populer untuk menurunkan berat badan adalah metode diet intermittent fasting (IF), khususnya pola 5:2 dan 16:8. Tujuan : Penelitian bertujuan untuk mengetahui perbandingan antara IF 5:2 dan 16:8 dalam menurunkan berat badan pada individu overweight dan obesitas. Metode : Penelitian ini menggunakan desain pre-post test grup dengan melibatkan 50 responden yang dibagi menjadi dua kelompok, masing-masing mengikuti intervensi selama 6 minggu. Analisis data menggunakan uji Paired Samples T-Test untuk kelompok IF 5:2 dan uji Wilcoxon untuk kelompok IF 16:8, serta uji Mann- Whitney untuk membandingkan selisih berat badan antara kedua kelompok. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan bahwa kelompok yang menerapkan IF 5:2 mengalami penurunan berat badan rata-rata sebesar 3,38% dengan p value < 0,001, sedangkan kelompok IF 16:8 mengalami penurunan sebesar 2,28% dengan p value = 0,000. Sedangkan untuk perbandingan penurunan berat badan antara kedua kelompok menghasilkan p value = 0,081. Kesimpulan : Kedua metode IF, yaitu 5:2 dan 16:8 efektif dalam menurunkan berat badan secara signifikan. Meskipun IF 5:2 menunjukkan penurunan yang lebih besar, tetapi perbedaan antara kedua metode tidak signifikan secara statistik. Kata kunci: overweight, obesitas, intermittent fasting, penurunan berat badan. ABSTRACT Background: Overweight and obesity are conditions characterized by excessive body weight, which increase the risk of chronic diseases. One of the primary contributing factors is dietary habits. A popular intervention for weight loss is the intermittent fasting (IF) diet, particularly the 5:2 and 16:8 patterns. Objective: This study aimed to compare the effectiveness of the 5:2 and 16:8 intermittent fasting methods in reducing body weight among individuals with overweight and obesity. Methods: This study employed a pre-post test group design involving 50 respondents, who were divided into two groups and underwent their respective interventions for 6 weeks. Data analysis was conducted using the Paired Samples T-Test for the IF 5:2 group, the Wilcoxon test for the IF 16:8 group, and the Mann- Whitney test to compare the weight loss differences between the two groups. Results: The findings revealed that the IF 5:2 group experienced an average weight loss of 3,38% with a p value < 0,001, while the IF 16:8 group showed an average weight loss of 2,28% with a p-value of 0,000. However, the comparison of weight loss between the two groups resulted in a p value of 0,081. Conclusion: Both intermittent fasting methods, 5:2 and 16:8, were effective in significantly reducing body weight. Although the 5:2 method resulted in greater weight loss, the difference between the two methods was not statistically significant. Keywords: overweight, obesity, intermittent fasting, weight loss.
| Type: | Thesis (S1) |
|---|---|
| Uncontrolled Keywords: | overweight, obesitas, intermittent fasting, penurunan berat badan |
| Subjects: | L Education > L Education (General) |
| Divisions: | Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > Kedokteran |
| Depositing User: | CALISTA |
| Date Deposited: | 07 Jan 2025 04:06 |
| Last Modified: | 07 Jan 2025 04:06 |
| URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/73410 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |
