PENEGAKAN HUKUM PIDANA PENYALAHGUNA NARKOTIKA DI WILAYAH HUKUM POLRES TANJUNG JABUNG BARAT

AULIA, SALSADILLA (2025) PENEGAKAN HUKUM PIDANA PENYALAHGUNA NARKOTIKA DI WILAYAH HUKUM POLRES TANJUNG JABUNG BARAT. S1 thesis, Hukum Pidana.

[img] Text
SKRIPSI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (545kB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (32kB)
[img] Text
HALAMAN PERSETUJUAN DAN PENGESAHAN.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (11kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (211kB)
[img] Text
KESIMPULAN.pdf

Download (11kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (49kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pelaksanaan penegakan hukum terhadap penyalahgunaan narkotika serta mengidentifikasi kendala-kendala yang dihadapi dalam proses tersebut di wilayah hukum Polres Tanjung Jabung Barat. Fokus utama penelitian ini mencakup: 1) Bagaimana penerapan hukum bagi pelanggaran narkotika dilakukan dan 2) Bagaimana kendala yang muncul selama proses penegakan berlangsung. Metode Penelitian yang digunakan adalah yuridis empiris dengan pendekatan observasi langsung, untuk memperoleh data objektif yang sesuai dengan kenyataan hukum di masyarakat. Temuan penelitian menunjukkan bahwa dalam proses penegakan hukum terdapat sejumlah hambatan, baik dari aspek terpenuhinya unsur-unsur hukum maupun dari sisi keterbatasan alat bukti yang memadai, yang dapat mengurangi efektivitas tindakan hukum terhadap pelaku penyalahgunaan narkotika, disamping itu terdapat pula kendala keterbatasan teknologi dalam melakukan identifikasi. Berdasarkan temuan ini, direkomendasikan agar proses penegakan hukum lebih memperhatikan pemenuhan unsur-unsur hukum dan kelengkapan alat bukti, sehingga penerapan pasal-pasal dapat lebih tepat dan sesuai dengan ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Selain itu, penting untuk meningkatkan sosialisasi kepada masyarakat, agar mereka memahami bahaya penyalahgunaan narkotika serta statusnya sebagai tindak pidana, sehingga diharapkan dapat membantu menekan angka penyalahgunaan narkotika di wilayah ini.

Type: Thesis (S1)
Subjects: K Law > K Law (General)
Depositing User: Aulia
Date Deposited: 13 Feb 2025 07:23
Last Modified: 13 Feb 2025 07:23
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/75384

Actions (login required)

View Item View Item