ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KOGNITIF REFLEKTIF DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA KELAS VIII DI SMP N 16 KOTA JAMBI

PESDARMAYANTI, PESDARMAYANTI ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KOGNITIF REFLEKTIF DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA KELAS VIII DI SMP N 16 KOTA JAMBI. JURNAL ANALISIS KEMAMPUAN PENALARAN MATEMATIS SISWA KOGNITIF REFLEKTIF DALAM MEMECAHKAN MASALAH MATEMATIKA KELAS VIII DI SMP N 16 KOTA JAMBI.

[img] Text
COVER.pdf

Download (24kB)
[img] Text
LEMBAR PENGESAHAN.pdf

Download (204kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (14kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (101kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (54kB)

Abstract

ABSTRAK Pesdarmayanti, 2019. Analisis Kemampuan Penalaran Matematis Siswa Konitif Reflektif dalam Memecahkan Masalah Matematika Kelas VIII di SMP Negeri16 Kota Jambi : Skripsi, Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam, FKIP Universitas Jambi, Pembimbing: (I) Drs. Husni Sabil, M.Pd (II) Sri Winarni, S.Pd., M.Pd Kata Kunci : kemampuan penalaran matematis, siswa reflektif, pemecahan masalah, sistem persamaan linear dua variabel Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mentukan tingkat kemampuan penalaran matematis siswa kognitif reflektif dalam memecahkan masalah matematika pada materi sistem persamaan linear dua variabel. Penelitian ini dilakukan di SMP Negeri 16 Kota Jambi kelas VIII A tahun ajaran 2018/2019. Jenis penelitian ini adalah penelitian kombinasi (mixed methods) dengan pendekatan deskriptif. Subjek penelitian adalah 5 siswa yang memiliki gaya kognitif reflektif terkuat. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes mathching familiar figure tes (MFFT) untuk memilih subjek kognitif reflektif, lembar soal sistem persamaan linear dua variabel, dan pedoman wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan gambaran kemampuan penalaran matematis siswa kognitif reflektif dalam menyelesaikan soal materi sistem persamaan linear dua variabel adalah, untuk RF1 pada soal satu memenuhi semua indikator, untuk soal dua hanya memenuhi tiga indikator dan tidak memenuhi satu indikator, maka dalam tingkat kemampuan penalaran matematis berada pada katgori baik dengan persentase 75%. RF2 memenuhi tiga indikator dan tidak memenuhi satu indikator pada kedua soal, maka dalam tingkat kemampuan penalaran matematis berada pada katgori baik dengan persentase 65,5%. RF3 dan RF4 dapat memenuhi semua indikator pada kedua soal, maka dalam tingkat kemampuan penalaran matematis berada pada katgori sangat baik dengan persentase RF3 87,5% dan RF4 84,4%. Untuk RF5 hanya memenuhi satu indikator dan tidak memenuhi tiga indikator pada setiap soal, maka dalam tingkat kemampuan penalaran matematis berada pada katagori kurang dengan persentase 34,4% .

Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Depositing User: PESDARMAYANTI
Date Deposited: 18 Jul 2019 08:39
Last Modified: 18 Jul 2019 08:39
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/8599

Actions (login required)

View Item View Item