PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN EDU-BIOGAMES ENGKLEK TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA

Regina, Putri (2025) PENGARUH MEDIA PEMBELAJARAN EDU-BIOGAMES ENGKLEK TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS SISWA. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.

[img] Text
COVER.pdf

Download (162kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (260kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (298kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (275kB)
[img] Text
BAB 5.pdf

Download (256kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (196kB)
[img] Text
FULL SKRIPSI PUTRI REGINA_A1C421001.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

Media pembelajaran menjadi salah satu faktor penting yang berperan dalam keberhasilan proses pembelajaran. Penggabungan unsur permainan tradisional ke dalam media pembelajaran mendukung pembelajaran lebih interaktif. Hal ini diperlukan sebagai upaya mencapai pembelajaran abad 21 yang menuntut peserta didik untuk berpikir kritis dan siap menghadapi tantangan masa depan. Biologi sebagai salah satu cabang ilmu sains menuntut siswa memiliki kemampuan berpikir tingkat tinggi, salah satunya berpikir kritis. Penerapan media yang tepat, akan membuat siswa berperan aktif dalam pembelajaran. Media pembelajaran yang dapat diterapkan adalah edu-biogames tradisional engklek. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh media pembelajaran edu-biogames tradisional engklek terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dilaksanakan di SMA PGRI 2 Kota Jambi. Desain penelitian yang digunakan yaitu eksperimen semu (quasi experiment) dengan rancangan Non-randomized Control-Group Prestest Posttest Design. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling yang melibatkan dua kelas, yaitu kelas X Fase E1 dan Fase E2. Teknik pengumpulan data menggunakan tes essai untuk mengukur kemampuan berpikir kritis siswa teknik analisis data menggunakan uji One-way ancova. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran edu-biogames tradisional engklek berpengaruh terhadap kemampuan berpikir kritis siswa. Nilai rata-rata pretest-posttes kelas eksperimen sebelum perlakuan 49,21 (Kurang) sedangkan kelas kontrol 50,29 (Kurang) . Setelah perlakuan kemampuan berpikir kritis kelas eksperimen nilai rata-rata 78,07 (baik), sedangkan kelas kontrol nilai rata-rata 65,21 (cukup). Hasil persentase ketercapaian indikator pada kelas eksperimen yakni sebesar focus (79%), reason (74%), inference (78%), situation (76%), clarity (80%) dan overview (81%). Persentase ketercapaian indikator pada kelas kontrol yakni sebesar focus (68%), reason (61%), inference (64%), situation (66%), clarity (65%) dan overview (66%). Berdasarkan uji hipotesis didapatkan nilai signifikansi 0,00 < (0,05) sehingga media edu-biogames tradisional engklek berpengaruh signifikan terhadap kemampuan berpikir kritis siswa.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Media pembelajaran, Engklek, Berpikir kritis, Permainan tradisional
Subjects: L Education > L Education (General)
Depositing User: REGINA
Date Deposited: 04 Nov 2025 06:35
Last Modified: 04 Nov 2025 06:35
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/87437

Actions (login required)

View Item View Item