Nailani Sagita, Septi (2024) Nilai-Nilai Budaya dalam Hikayat Bayan Budiman. S1 thesis, UNIVERSITAS UNJA.
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (167kB) |
![]() |
Text
BAB 1.pdf Download (190kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Download (87kB) |
![]() |
Text
COVER (1).pdf Download (135kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (405kB) |
![]() |
Text
FULL SKRIPSI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
![]() |
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (448kB) |
Abstract
ABSTRAK Sagita, Septi Nailani. Nilai-Nilai Budaya dalam “Hikayat Bayan Budiman”: Skripsi, Jurusan Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jambi. Pembimbing: (1) Dra. Hj. Yusra D., M.Pd. (2) Nurfadilah, S.Pd., M.Pd. Kata kunci: nilai-nilai budaya, hikayat. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai-nilai budaya yang terdapat dalam cerita Hikayat Bayan Budiman. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah nilai-nilai budaya apa sajakah yang terdapat dalam Hikayat Bayan Budiman. Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini mengunakan pendekatan objektif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini berupa kalimat pada kutipan-kutipan cerita yang mengandung nilai-nilai budaya dalam Hikayat Bayan Budiman. Sumber data dalam penelitian ini diperoleh dari buku Hikayat Bayan Budiman yang diterbitkan ulang oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa 2016 yang terdiri dari 64 halaman. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan teknik baca dan catat. Hasil penelitian ini adalah ditemukan nilai-nilai budaya berdasarkan teori Djamaris 1996 yaitu : 1) nilai budaya hubungan manusia dengan Tuhan, meliputi ketakwaan, suka berdoa, dan berserah diri 2) nilai budaya hubungan manusia dengan alam, meliputi penyatuan dan pemanfaatan sumber daya alam 3) nilai budaya hubungan manusia dengan masyarakat, meliputi musawarah gotong royong, cinta tanah air, kepatuhan kepada adat, dan keadilan 4) nilai budaya hubungan manusia dengan manusia lain, meliputi keramahan dan kesopanan, kasih sayang, menepati janji, kesetiaan, kepatuhan, maaf-memaafkan, dan kebijaksanaan 5) nilai budaya hubungan manusia dengan diri sendiri, meliputi cerdas, berani, jujur, waspada, rendah hati, teguh pendirian, dan memahami dan memperhatikan orang lain. Cerita Hikayat Bayan Budiman dapat dijadikan sebagai pedoman dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Selain itu, nilai-nilai budaya dalam cerita tersebut dapat dikaitkan dengan pembelajaran Bahasa Indonesia pada materi cerita hikayat. Berkaitan pula dengan kurikulum merdeka pada saat ini yaitu terdapat Profil Pelajar Pancasila, dimana peserta didik diharapkan dapat memiliki karakter dan kompetensi yang didapat melalui nilai-nilai luhur Pancasila. ABSTRACT Sagita, Septi Nailani. Cultural Values in "Hikayat Bayan Budiman": Thesis, Department of Indonesian Language and Literature Education, Faculty of Teacher Training and Education, Jambi University. Supervisor: (1) Dra. Hj. Yusra D., M.Pd. (2) Nurfadilah, S.Pd., M.Pd. Key words: cultural values, saga. This research aims to describe the cultural values contained in the Hikayat Bayan Budiman story. The formulation of the problem in this research is what cultural values are contained in Hikayat Bayan Budiman. The approach used in this research uses an objective approach. The method used in this research is qualitative method. The data used in this research are sentences in story excerpts that contain cultural values in Hikayat Bayan Budiman. The data source in this research was obtained from the book Hikayat Bayan Budiman which was republished by the Language Development and Development Agency in 2016, which consists of 64 pages. The data collection technique in this research uses reading and note-taking techniques. The results of this research were that cultural values were found based on Djamaris' 1996 theory, namely: 1) cultural values of human relationship with God, including piety, love of prayer, and surrender 2) cultural values of human relationship with nature, including the integration and utilization of natural resources 3 ) cultural values of human relations with society, including mutual cooperation, love of the country, obedience to customs, and justice 4) cultural values of human relations with other humans, including friendliness and politeness, compassion, keeping promises, loyalty, obedience, forgiveness forgiveness, and wisdom 5) cultural values of human relations with oneself, including intelligence, courage, honesty, alertness, humility, steadfastness, and understanding and caring for others. The Hikayat Bayan Budiman story can be used as a guide in living everyday life. Apart from that, the cultural values in the story can be linked to learning Indonesian using saga story material. Also related to the current independent curriculum is the Pancasila Student Profile, where students are expected to have character and competence obtained through the noble values of Pancasila.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | nilai-nilai budaya, hikayat |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sasra Indo |
Depositing User: | SAGITA |
Date Deposited: | 16 Jul 2024 02:53 |
Last Modified: | 16 Jul 2024 02:53 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/67834 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |