RAJACON PBB, NYEVIN (2019) IMPLEMENTASI MODEL TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKn) SISWA KELAS VIII B SMP DHARMA BAKTI 3 KOTA JAMBI. JURNAL IMPLEMENTASI MODEL TALKING STICK UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN KEWARGANEGARAAN (PKn) SISWA KELAS VIII B SMP DHARMA BAKTI 3 KOTA JAMBI.
![]() |
Text
COVER.pdf Download (50kB) |
![]() |
Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf Download (151kB) |
![]() |
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (186kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (238kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Download (91kB) |
Abstract
ABSTRAK Pbb, Nyevin Rajacon. 2019. Implementasi Model Talking Stick Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) Siswa Kelas VIII B SMP Dharma Bakti 3 Kota Jambi. Skripsi, Program Studi Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan. Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial. Pembimbing I Drs. H. Irwan, M.Pd, Pembimbing II Heri Usmanto, M.Pd. Kata Kunci : Model Pembelajaran Talking Stick, Hasil Belajar. Rendahnya hasil belajar disebabkan karena adanya beberapa masalah yang perlu diperbaiki. Beberapa masalah ini antara lain rendahnya keinginan untuk belajar, terdapat siswa yang mengobrol pada jam pelajaran, tidak memperhatikan guru yang sedang menyampaikan materi pelajaran, guru masih menerapkan model pembelajaran konvensional, kurangnya penggunaan model pembelajaran aktif dan inovatif. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar, dengan menggunakan model pembelajaran Talking Stick pada mata pelajaran PPKn kelas VIII SMP Dharma Bakti 3 Kota Jambi. Penggunaan model ini diharapkan mampu meningkatkan hasil belajar siswa. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas yang terdiri dari tiga siklus dengan menggunakan desain penelitian tindakan kelas model Kurt Lewin, yang terdiri dari empat komponen yaitu; perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Penelitian ini dilakukan di SMP Dharma Bakti 3 Kota Jambi. Yang menjadi subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII B sebanyak 32 siswa. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif. Pada penelitian ini Kriteria Ketuntasan Minimal yaitu 75. Hasil penelitian yang diperoleh menunjukkan peningkatan dengan rata-rata nilai tes evaluasi pra siklus 46,25% , pada siklus I rata-rata hasil belajar siswa mencapai 54,38% dengan ranah afektif mendapatkan 46,87% dan ranah psikomotor 56,25%. Sedangkan siklus II rata-rata hasil belajar siswa mencapai 72,19% dengan ranah afektif mendapatkan 78,12% dan ranah psikomotor 81,25%. Pada siklus ke III terjadi lagi peningkatan nilai rata-rata hasil belajar siswa sebesar 76,88%, dengan ranah afektif meningkat menjadi 84,37% dan ranah psikomotor juga mengalami peningkatan sebesar 87,5%. Tentu saja hal ini menunjukkan bahwa hipotesis tindakan yang diajukan dapat diterima, bahwa implementasi model Talking Stick dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII SMP Dharma Bakti 3 Kota Jambi. Berdasarkan penelitian tindakan kelas dan hasilnya, dapat disimpulkan terdapat peningkatan hasil belajar dengan implementasi model Talking Stick pada siswa kelas VIII B SMP Dharma Bakti 3 Kota Jambi. Saran yang dapat diajukan adalah guru dapat menerapkan model pembelajaran Talking Stick ini dengan menyesuaikan materi.
Type: | Article |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Depositing User: | NYEVIN RAJACON PBB |
Date Deposited: | 28 Oct 2019 08:15 |
Last Modified: | 28 Oct 2019 08:15 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/9631 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |