ETNOMATEMATIKA: DESKRIPSI PENGGUNAAN SISTEM PENGUKURAN TRADISONAL OLEH TUJUH PEDAGANG YANG BERJUALAN DI PASAR BARU SIULAK DAN KAITANNYA DENGAN MATERI MATEMATIKA SEKOLAH

Andesva, Deri (2017) ETNOMATEMATIKA: DESKRIPSI PENGGUNAAN SISTEM PENGUKURAN TRADISONAL OLEH TUJUH PEDAGANG YANG BERJUALAN DI PASAR BARU SIULAK DAN KAITANNYA DENGAN MATERI MATEMATIKA SEKOLAH. Etnomatematika: Deskripsi Penggunaan Sistem Pengukuran Tradisonal oleh Tujuh Pedagang yang Berjualan di Pasar Baru Siulak dan Kaitannya dengan Materi Matematika Sekolah. (Unpublished)

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH.docx
Restricted to Registered users only until 22 Oktober 2017.

Download (620kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkap penggunaan sistem pengukuran tradisional oleh tujuh pedagang yang berjualan di Pasar Baru Siulak dan menemukan keterkaitannya dengan materi matematika yang diajarkan di sekolah. Untuk itu digunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan etnografi. Untuk teknik pengambilan data penelitian menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa pedagang di pasar Baru Siulak menggunakan satuan kaleng sebagai satuan ukur beras, satuan lengkung dan atun sebagai satuan ukur gula aren, satuan kerai sebagai satuan ukur telur, satuan ukur uwah dan sikat sebagai satuan ukur pisang, kebat sebagai satuan ukur kacang panjang, canting sebagai satuan ukur cabai rawit, pasu sebagai satuan ukur jengkol dan gayung sebagai satuan ukur keripik. Dari sistem pengukuran tradisional yang digunakan oleh pedagang juga ditemukan keterkaitanya dengan Materi Pelajaran di Sekolah Dasar diantaranya: Sistem Pengukuran, Bilangan dan Operasi Bilangan sedangkan di tingkat Sekolah Mengengah Pertama berkaitan dengan Materi Volume Tabung, Lingkaran dan Perbandingan Senilai.

Type: Article
Subjects: H Social Sciences > H Social Sciences (General)
Depositing User: DERI ANDESVA
Date Deposited: 23 Oct 2017 01:57
Last Modified: 23 Oct 2017 01:57
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/2309

Actions (login required)

View Item View Item