PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PERILAKU PROENVIROMENT PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP

SAMANTHA, AGNES (2017) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PERILAKU PROENVIROMENT PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP. PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERBASIS PERILAKU PROENVIROMENT PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN KELAS VII SMP. pp. 1-8.

[img] Text
ARTIKEL ILMIAH AGNES SAMANTHA.pdf FIX.pdf

Download (397kB)

Abstract

Pembelajaran merupakan interaksi sistematis antara peserta didik dengan pendidik yang berkaitan dengan materi pembelajaran pada suatu lingkungan belajar. LKS adalahSalah satu bahan ajar yang dapat digunakan dalam kegiatan pembelajaran.LKS yang dikembangkan adalah LKS cetak dan LKS ini mengacu pada kurikulum KTSP. Adapun tujuan dalam penelitian ini yaitu mengembangkan produk LKS berbasis perilaku proenviroment pada materi pencemaran lingkungan, mengetahui kelayakan LKS berbasis perilaku proenviroment pada materi pencemaran lingkungan, dan mengetahui respon guru dan siswa pada pengembangan LKS berbasis perilaku proenviroment pada materi pencemaran lingkungan. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Model pengembangan yang digunakan adalah model pengembangan 4D/4P, Define (Pendefinisian), Design (Perancangan), Develop (Pengembangan), dan Dessiminate (Penyebaran). Data yangdiperoleh dalam penelitian ini adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif diperoleh dari validator materidan validator media. Sedangkan data kuantitatif diperoleh dari respon guru dansiswa. Data tersebut kemudian dianalisis secara deskriptif. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 22 Kota Jambi. LKS divalidasi oleh ahli materi dan ahli media. Validasi materi dan media dilakukan masing-masing sebanyak tiga kali. Validasi akhir oleh validator materi memperoleh skor 71 dengan persentase 88,75% termasukdalam kategori “Sangat Baik”. Validasi akhir oleh validator media mamperoleh skor 63 dengan persentase 75% termasuk dalam kategori “sangat baik”. Ujicoba tanggapan guru memperoleh skor 129 dengan persentase 94,85% termasuk dalam kategori “sangat baik”. Selanjutnya ujicoba kelompok kecil memperoleh skor 702 dengan persentase 86,2% termasuk kategori “sangat baik”.Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan pengembangan lembar kerja siswa (LKS) berbasis perilaku proenviroment pada materi pencemaran lingkungan kelas VII SMPlayak digunakan sebagai bahan ajar dalam proses pembelajaran di sekolah maupun layak digunakan sebagai pedoman belajar mandiri di rumah.

Type: Article
Subjects: L Education > LT Textbooks
Depositing User: AGNES SAMANTHA S
Date Deposited: 29 Nov 2017 06:34
Last Modified: 29 Nov 2017 06:34
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/2432

Actions (login required)

View Item View Item