wati, Irma PENGARUH BERBAGAI MEDIA SIMPAN ALAMI TERHADAP VIABILITAS DAN VIGOR BENIH KAKAO (Theobroma cacao L.) SELAMA PERIODE SIMPAN. Agroekoteknologi. (Unpublished)
![]() |
Text
jurnal_irmawati[1].pdf Download (629kB) |
Abstract
Kakao (Theobroma cacao L.) merupakan salah satu tanaman perkebunan yang penting di Provinsi Jambi. Benih kakao termasuk benih rekalsitran yaitu tidak tahan disimpan pada suhu dan kelembaban yang rendah. Sehingga perlu modifikasi penyimpanan untuk benih rekalsitran dengan mengunakan media simpan yang tepat Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh berbagai media simpan alami terhadap viabilitas dan vigor benih kakao selama periode simpan. Penelitian ini dilaksanakan di Laboratorium Teknologi Benih, Fakultas Pertanian, Universitas Jambi, Desa Mendalo Indah, Kecamatan Jambi Luar Kota, Kabupaten Muaro Jambi, dilaksanakan dari bulan Mei sampai Juli 2017 Penelitian ini dirancang dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 1 faktor yaitu bahan media simpan yang terdiri dari 4 perlakuan. Media simpan yang digunakan adalah serbuk gergaji, abu sekam padi dan sekam padi . Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan berbagai media simpan alami tidak memberikan pengaruh nyata terhadap viabilitas dan vigor benih kakao selama periode simpan. Kata kunci: Benih rekalsitran, penyimpanan benih kakao, bahan media simpan
Type: | Article |
---|---|
Subjects: | S Agriculture > S Agriculture (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling |
Depositing User: | Irmawati |
Date Deposited: | 31 Jan 2018 01:08 |
Last Modified: | 31 Jan 2018 01:08 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/3018 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |