Balqis, Putri (2025) Pengembangan E-Magazine Berbasis Problem Based-Learning Pada Materi Dampak Pemanasan Global di MAN 2 KOTA JAMBI. S1 thesis, Universitas Jambi.
![]() |
Text
1. LAST CHAPTER PUTRI BALQIS AR RASYID A1C321022.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
![]() |
Text
2. JUDUL.pdf Download (61kB) |
![]() |
Text
3. HALAMAN PERSETUJUAN, PENGESAHAN DAN PERNYATAAN.pdf Download (286kB) |
![]() |
Text
4. ABSTRAK.pdf Download (42kB) |
![]() |
Text
5, BAB I.pdf Download (277kB) |
![]() |
Text
6. BAB V.pdf Download (46kB) |
![]() |
Text
7. DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (162kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan e-magazine berbasis Problem- Based Learning (PBL) sebagai media pembelajaran pada materi dampak pemanasan global di MAN 2 Kota Jambi. Penelitian ini dilakukan di MAN 2 KOTA JAMBI pada Januari 2025. Data penelitian diperoleh dengan cara menyebarkan angket kepada siswa (sebagai data utama) dan wawancara dengan guru bidang studi Fisika (sebagai data penunjang). Setelah angket dikembalikan, data dianalisis secara kuantitatif dengan rumus persentase. Penelitian ini menggunakan model ADDIE, terdiri dari lima tahapan: Analysis (analisis), Design (desain), Development (pengembangan), Implementation (implementasi), dan Evaluation (evaluasi). Hasil penelitian menunjukkan bahwa e-magazine berbasis PBL yang dikembangkan mendapatkan kategori sangat valid dari ahli materi dan ahli media dengan skor rata-rata 89,5%. Respon siswa terhadap e-magazine menunjukkan tingkat keterbacaan dan ketertarikan yang tinggi dengan persentase 86,7%. Berdasarkan hasil tersebut, dapat disimpulkan bahwa e-magazine berbasis PBL ini layak digunakan sebagai media pembelajaran yang inovatif dan efektif dalam meningkatkan pemahaman siswa terhadap dampak pemanasan global. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi referensi dalam pengembangan media pembelajaran berbasis digital yang mendukung pembelajaran aktif dan kontekstual di sekolah. Dari hasil penelitian ini disarankan agar guru lebih memperbanyak menggunakan media pembelajaran. Disamping itu, guru sebagai pemegang peran dalam kegiatan belajar mengajar mestinya meningkatkan kemampuan mengajar, penggunaan media, dan memvariasikan strategi yang tepat. Siswa juga harus dilatih memanfaatkan sarana dan prasarana.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | pengembangan, dampak pemanasan global, e-magazine . |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Fisika |
Depositing User: | RASYID |
Date Deposited: | 11 Mar 2025 03:46 |
Last Modified: | 11 Mar 2025 03:46 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/76064 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |