PENANGANAN SOLE ULCER PADA SAPI SIMENTAL DI BALAI BESAR INSEMINASI BUATAN (BBIB) SINGOSARI KABUPATEN MALANG

Aryan S, Rosyid (2025) PENANGANAN SOLE ULCER PADA SAPI SIMENTAL DI BALAI BESAR INSEMINASI BUATAN (BBIB) SINGOSARI KABUPATEN MALANG. D3 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.

[img] Text
COVER.pdf

Download (176kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (352kB)
[img] Text
Pengesahan Rosyid .pdf

Download (585kB)
[img] Text
BAB 1.pdf

Download (276kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (390kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (351kB)
[img] Text
KTI ROSYID siap.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

Sole Ulcer (SU) adalah kondisi luka pada bagian sol kuku sapi. Sole ulcer umumnya disebabkan oleh tekanan berlebihan pada telapak kaki, lantai yang keras, dan kandang yang kotor. Tujuan dari penulisan ini adalah untuk mengetahui penanganan sole ulcer pada sapi Simental (Bos Taurus) di BBIB Singosari, kabupaten Malang. Objek dari kegiatan ini adalah sapi Simental bernama Mango dengan kode bull 61696 yang memiliki bobot badan 952 kg. Alat dan bahan yang digunakan pada kasus ini adalah spuit 20 ml, pisau rennet, gerinda tangan, hammer refleks, sepatu kayu, kasa steril, Vet-Oxy LA®, Claw Pasta®, dan Asigo®, kandang jepit. Hasil anamnesa sapi pincang kaki kiri depan saat dibawa ke tempat penampungan sperma. Dilanjutkan dengan melakukan pemeriksaan klinis, ditemukan luka pada bagian sol bawah kuku kaki kanan depan medial. Berdasarkan pemeriksaan klinis ini sapi didiagnosa sole ulcer. Dilanjutkan dengan penanganan sole ulcer dengan pembersihan dan pemotongan kuku menggunakan gerinda potong, rennet (pisau potong kuku). Luka sole ulcer dibersihkan dengn alkohol 70% diberi Claw Pasta®, dibalut menggunakan kasa steril, dipasangkan sepatu kayu menggunakan lem. Pemberian Vet-Oxy LA® dengan single dosis sebanyak 80 ml disuntikkan intra muskular, Asigo® diberikan 1x sehari sebanyak 125 gram dilarutkan air 600 ml selama 7 hari. Sapi dinyatakan sembuh tidak pincang lagi pada hari ke 8. Kesimpulan hasil penanganan sole ulcer dengan melakukan pemotongan dan pembersihan kuku, pemberian Claw Pasta® , antibiotik Vet-Oxy LA®, serta Asigo® dan sapi dinyatakan sembuh pada hari ke 8.

Type: Thesis (D3)
Uncontrolled Keywords: Sole Ulcer, Sapi Simental, Penanganan
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LA History of education
Divisions: Fakultas Peternakan > Kesehatan Hewan
Depositing User: Rosyid Aryan S
Date Deposited: 07 Oct 2025 06:41
Last Modified: 07 Oct 2025 06:41
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/86106

Actions (login required)

View Item View Item