PENGEMBANGAN e-MODUL MATERI HIDROKARBON BERBASIS CHEMO-EDUTAINMENT (CET) BERBANTUAN FLIP PDF PROFESSIONAL

RAHAYU, RETNO PUJI (2023) PENGEMBANGAN e-MODUL MATERI HIDROKARBON BERBASIS CHEMO-EDUTAINMENT (CET) BERBANTUAN FLIP PDF PROFESSIONAL. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.

[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (98kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (87kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (41kB)
[img] Text
HALAMAN PENGESAHAN.pdf

Download (87kB)
[img] Text
SKRIPSI_Retno Puji Rahayu_A1C119012 upload repository.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
Official URL: https://repository.unja.ac.id/

Abstract

ABSTRAK Rahayu, Retno Puji. 2023. “Pengembangan e-Modul Materi Hidrokarbon Berbasis Chemo-edutainment (CET) Berbantuan Flip PDF Professional”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Kimia Jurusan Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Jambi. Pembimbing : (I) Drs. Epinur, M.Si. (II) Dr. Drs. Haryanto, M.Kes. Kata Kunci : e-Modul, Hidrokarbon, Chemo-edutainment, Flip PDF Professional. Kimia dianggap sebagai salah satu mata pelajaran yang sulit, yang membuat siswa tidak mau belajar kimia lebih lanjut. Pandangan yang menganggap bahwa pelajaran kimia itu sulit, menyebabkan pelajaran kimia kurang diminati oleh kebanyakan siswa. Pembelajaran yang menarik dapat dilakukan dengan memanfaatkan bahan ajar yang variatif. Hal ini sesuai dengan prinsip CET (chemo-edutainment), yaitu konsep pembelajaran kimia yang menarik dan menyenangkan. Dengan demikian, siswa akan termotivasi dan lebih tertarik untuk mempelajari kimia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pengembangan e-modul materi hidrkarbon berbasis chemo-edutainment secara spesifik untuk membuat siswa tertarik belajar kimia dan untuk mengetahui apakah e-modul materi hidrokarbon berbasis chemo-edutainment yang didesain khusus untuk siswa kelas XI MIPA SMAN 2 Muaro Jambi yang dikembangkan layak secara teoritis maupun praktis. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan menggunakan model pengembangan Lee & Owens. Instrumen penelitian yang digunakan berupa lembar pedoman wawancara dan angket. Produk hasil dari pengembangan divalidasi oleh ahli materi & media serta dinilai oleh guru yang selanjutnya dilakukan uji coba kelompok kecil. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kualitatif (komentar dan saran) dan analisis data kuantitatif (skor jawaban dan persentase). Hasil dari penelitian ini diperoleh rerata skor dari ahli materi yaitu 4,55 (sangat layak tanpa revisi) dan dari ahli media yaitu 4,37 (sangat layak tanpa revisi) sehingga dinyatakan layak untuk diujicobakan. Selanjutnya berdasarkan tanggapan dan penilaian dari guru yang berisikan bahwa e-modul yang dikembangkan telah sesuai dan layak untuk diujicobakan pada siswa, dengan rerata skor 4,76 (sangat baik). Serta mendapatkan respon yang sangat baik dari siswa dengan persentase respon siswa yaitu 90,31% (sangat baik). Berdasarkan proses pengembangan dan hasil penelitian, disimpulkan bahwa e-modul materi hidrkarbon ini layak digunakan secara teoritis dan praktis sebagai salah satu bahan ajar pada materi hidrokarbon dan berpotensi meningkatkan minat belajar siswa berdasarkan pendapat ahli dan penilaian guru.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: e-Modul, Hidrokarbon, Chemo-edutainment, Flip PDF Professional
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Kimia
Depositing User: Rahayu
Date Deposited: 19 May 2023 03:35
Last Modified: 19 May 2023 03:35
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/48846

Actions (login required)

View Item View Item