Razan, Fairus (2024) IDENTIFIKASI MINAT OLAHRAGA FUTSAL SMA NEGERI 6 TANJUNG JABUNG BARAT. S1 thesis, Keguruan dan Ilmu Pendidikan.
![]() |
Text
Identifikasi Minat Olahraga Futsal SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Barat.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
![]() |
Text
Cover.pdf Download (171kB) |
![]() |
Text
Halaman Persetujuan.pdf Download (46kB) |
![]() |
Text
Halaman Pengesahan.pdf Download (49kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK.pdf Download (337kB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Download (363kB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Download (147kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (357kB) |
Abstract
Razan, Fairus. 2024. “Identifikasi Minat Olahraga Futsal SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Barat” skripsi Jurusan Pendidikan Olahraga dan Kepelatihan, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jambi. Pembimbing : (I) Dr. Palmizal A, S.Pd., M.Pd. (II) Roli Mardian, S.Pd., M.Pd. Kata Kunci : olahraga futsal, minat. Minat adalah kecendrungan jiwa yang dapat memberikan dorongan kepada individu yang menyebabkan individu itu memperhatikan, tertarik, merasa senang, dan melakukan perbuatan yang berhubungan dengan objek yang dilakukan dengan aktif karena objek itu ada sangkut pautnya dengan kebutuhan-kebutuhan pada dirinya. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa tinggi minat terhadap olahraga futsal pada siswa laki-laki SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Barat. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Barat. Subjek penelitian ini yaitu siswa kelas X dan XI. Metode penelitian yang digunakan adalah metode desktriptif kualitatif dengan jumlah sampel 30 orang dari populasi, sampel didapat menggunakan teknik simple random sampling. Berdasarkan hasil tabel norma, diperoleh data yaitu: 19 siswa (63,33%) yang tergolong kategori berminat, 10 siswa (33,33%) yang tergolong kategori kurang berminat, dan yang tergolong kategori tidak berminat yaitu 1 siswa (3,33%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat peminatan terhadap olahraga futsal pada siswa SMA Negeri 6 Tanjung Jabung Barat termasuk dalam kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa dukungan orang tua sedikit sekali berperan dalam menciptakan minat olahraga futsal. Dengan demikian, disarankan pada orang tua agar lebih mendukung anak untuk meningkatkan hobi bermain futsal.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Kepelatihan Olahraga |
Depositing User: | RAZAN |
Date Deposited: | 24 Jun 2024 06:48 |
Last Modified: | 24 Jun 2024 06:48 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/65441 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |