Sari, Junita (2022) Penerapan Metode Inkuiri Terbimbing Dalam Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS 1 Pada Mata Pelajaran Sejarah Indonesia di MA Laboratorium Jambi. S1 thesis, Universitas Jambi.
![]() |
Text
Skripsi Full Teks.pdf Restricted to Repository staff only Download (8MB) |
![]() |
Text
Cover.pdf Download (97kB) |
![]() |
Text
Halaman Persetujuan dan Pengesahan.pdf Download (114kB) |
![]() |
Text
Abstrak.pdf Download (88kB) |
![]() |
Text
Bab I.pdf Download (304kB) |
![]() |
Text
Bab V.pdf Download (94kB) |
![]() |
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (102kB) |
Abstract
ABSTRAK Sari, Junita. 2022. Penerapan Metode Inkuiri Terbimbing Dalam Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas XI IPS 1 Pada Mata Pelajaran Sejarah Indonesia di MA Laboratorium Jambi. Skripsi, Program Studi Pendidikan Sejarah, Jurusan Pendidikan dan Ilmu Pengetahuan Sosial, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Jambi. Pembimbing (I) Prof. Dr. Mahdi Bahar, S.Kar., M.Hum dan Pembimbing (II) Isrina Siregar, S.Pd., M.Pd. Kata Kunci: Metode Inkuiri Terbimbing, Hasil Belajar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 pada mata pelajaran sejarah Indonesia di MA Laboratorium Jambi. Penyebab rendahnya hasil belajar siswa yaitu penerapan metode pembelajaran yang tidak cukup efektif, kurangnya keinginan siswa untuk bertanya kepada guru mengakibatkan siswa tidak paham materi yang dipelajarinya, pernyataan tersebut dibuktikan oleh kesulitan siswa kelas XI IPS 1 untuk mencapai KKM pada mata pelajaran sejarah Indonesia. Tujuan dilaksanakannya penelitian ini adalah untuk mengatasi permasalahan rendahnya hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 pada mata pelajaran sejarah Indonesia di MA Laboratorium Jambi. Peneliti menerapkan metode inkuiri terbimbing sebagai upaya peningkatan hasil belajar siswa kelas XI IPS 1 pada mata pelajaran sejarah Indonesia melalui dua siklus penelitian tindakan kelas. Penelitian ini dilaksanakan di MA Laboratorium Jambi, dengan jumlah subjek penelitian 18 siswa kelas XI IPS 1. Hasil penelitian pada ranah koginif saat pelaksanaan pra siklus jumlah siswa tuntas sebanyak 5 siswa dengan persentase ketuntasan 28% dan nilai rata-rata 63, setelah dilakukannya tindakan siklus I jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 9 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 50% dan nilai rata-rata 70, pada siklus II jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 14 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 78% dan nilai rata-rata 78. Pada ranah afektif saat pelaksanaan pra siklus jumlah siswa tuntas sebanyak 8 siswa dengan persentase ketuntasan 44% dan nilai rata-rata 69, setelah dilakukannya tindakan siklus I jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 12 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 67% dan nilai rata-rata 74, pada siklus II jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 15 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 83% dan nilai rata-rata 80. Pada ranah psikomotorik saat pelaksanaan pra siklus jumlah siswa tuntas sebanyak 7 siswa dengan persentase ketuntasan 39% dan nilai rata-rata 70, setelah dilakukannya tindakan siklus I jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 9 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 50% dan nilai rata-rata 71, pada siklus II jumlah siswa tuntas bertambah menjadi 14 siswa dengan persentase ketuntasan meningkat menjadi 78% dan nilai rata-rata 78. Berdasarkan hasil penelitian diatas, disimpulkan bahwa penerapan metode inkuiri terbimbing mampu meningkatkan hasil belajar pada ranah kognitif, afektif, dan psikomotorik siswa kelas XI IPS 1 pada mata pelajaran sejarah Indonesia di MA Laboratorium Jambi.
Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Metode Inkuiri Terbimbing, Hasil Belajar |
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works Universitas Jambi (UNJA) > Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan > A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Sejarah |
Depositing User: | SARI |
Date Deposited: | 18 Jul 2022 04:22 |
Last Modified: | 18 Jul 2022 04:22 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/37209 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |