Satria, Indra and Mukminin, Amirul and Muazza, Muazza (2022) Pengaruh Kinerja Kepala Sekolah, Kinerja Komite Sekolah dan Kinerja Guru Terhadap Mutu Lulusan SMK di kota Jambi. S2 thesis, Universitas Jambi.
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA INDRA.pdf Download (81kB) |
![]() |
Text
BAB V TESIS INDRA.pdf Download (14kB) |
![]() |
Text
HALAMAN PERSETUJUAN INDRA.pdf Download (94kB) |
![]() |
Text
ABSTRAK TESIS INDRA.pdf Download (77kB) |
![]() |
Text
COVER TESIS INDRA.pdf Download (25kB) |
Abstract
Mutu lulusan merupakan salah satu faktor yang sangat penting dalam menyongsong era industri 4.0. Oleh karena itu mutu lulusan harus dirancang dan dikaji bagaimana sekolah harus dapat mendeskripsikan desain sekolah untuk masa depan dengan memposisikan sumber daya manusia melebihi sumber daya lainnya, faktor sumber daya manusia yang memperngaruhi mutu lulusan diantaranya kinerja kepala sekolah, kinerja komite dan kinerja guru. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana pengaruh kinerja kepala sekolah, kinerja komite sekolah dan kinerja guru terhadap mutu lulusan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di kota Jambi. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh yang signifikan kinerja kepala sekolah terhadap mulu lulusan SMK di kota Jambi (2) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh yang signifikan kinerja komite sekolah terhadap mulu lulusan SMK di kota Jambi (3) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh yang signifikan kinerja guru terhadap mulu lulusan SMK di kota Jambi (4) Untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh yang signifikan kinerja kepala sekolah, kinerja komite sekolah dan kinerja guru secara bersama terhadap mutu lulusan SMK di kota Jambi Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan metode survey dengan jumlah 115 partisipan. Variabel yang diteliti yaitu kinerja kepala sekolah, kinerja komite dan kinerja guru merupakan variabel independent, dan mutu lulusan sebagai variabel dependent. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket yang dianalisis secara deskriptifpresentase dan analisi regresi linier berganda baik secara parsialdan simultan Hasil penelitian menunjukan terdapat pengaruh kinerja kepala sekolah secara signifikan terhadap mutu lulusan kinerja kepala sekolah (X1) terhadap mutu lulusan (Y) nilai sign 0,038 < 0,05 dan nilai t hitung (2,098) > t tabel (1,6584) interprestasinya Ho ditolak dan Ha diterima, variabel independen kinerja kepala sekolah secara parsial berpengaruh signifikan terhadap mutu lulusan sebesar 0,037 atau 3,7 persen. pada kinerjakomite sekolah didapat t hitung (6,581) > t table (1,6584) dan nilai signifikan 0,00 < 0,05 (α: 5%), maka variabel independen secara parsial berpengaruh signifikan terhadap mutu lulusan SMK sebesar 0,277 atau sebesar 27,7 persen. kinerja guru didapat t hitung (3,820) < t table (1,6584) dan nilai signifikan 0,00 > 0,05 (α: 5%), maka variabel independen secara parsial berpengaruh signifikan terhadap mutu lulusan sebesar 0,114 atau 11,4 persen.
Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Kinerja dan Mutu Pendidikan |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Pascasarjana > Manajemen Pendidikan |
Depositing User: | SATRIA |
Date Deposited: | 04 Jul 2022 02:58 |
Last Modified: | 04 Jul 2022 02:58 |
URI: | https://repository.unja.ac.id/id/eprint/36119 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |