PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE GALLERY WALK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA PADA MATERI BARISAN DAN DERET DI KELAS XI SMA

Rahmayeni, Rahmayeni (2024) PENGARUH MODEL COOPERATIVE LEARNING TIPE GALLERY WALK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIS SISWA PADA MATERI BARISAN DAN DERET DI KELAS XI SMA. S1 thesis, UNIVERSITAS JAMBI.

[img] Text
SKRIPSI RAHMAYENI (A1C217044).pdf
Restricted to Repository staff only

Download (6MB)
[img] Text
COVER.pdf

Download (29kB)
[img] Text
Halaman Pengesahan dan Persetujuan.pdf

Download (358kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (261kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (456kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (265kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (371kB)

Abstract

Matematika merupakan pelajaran yang dianggap sukar dan kurang disenangi oleh siswa. Oleh karena itu, sebagai seorang tenaga pendidikan guru harus dapat menguasai keadaan kelas sehingga tercipta suasana belajar yang menyenangkan, dibutuhkan kemampuan guru dalam menerapkan metode pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik peserta didiknya. Penelitian ini bertujuan melihat pengaruh model cooperative learning tipe gallery walk terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa pada materi barisan dan deret dikelas XI SMA. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang dilakukan dengan metode eksperimen. Penelitian ini dilakukan dikelas XI SMA Negeri 9 Bungo. Terdapat 2 kelas sebagai sampel, kelas eksperimen dan kelas kontrol. Instrumen dalam penelitian ini adalah lembar soal tes kemampuan pemecahan masalah matematis, angket respon siswa, dan lembar observasi keterlaksanaan aktivitas pembelajaran guru dan siswa. Dari hasil tes kemampuan pemecahan masalah matematis nilai rata-rata, nilai tertinggi dan nilai terendah pada kelas ekperimen lebih besar dibandingkan nilai rata-rata, nilai tertinggi, dan nilai terendah pada kelas kontrol. Pada rata-rata perhitungan lembar observasi keterlaksanaan aktivitas guru dan siswa lebih tinggi dikelas eksperimen dari pada dikelas kontrol. Dan pada rata-rata hasil angket respon siswa terlihat bahwa kelas ekperimen lebih merespon positif terhadap pembelajaran. Pada uji hipotesis diperoleh ternyata t_hitung>t_tabel = 2,99 > 2,018 maka H0 di tolak dan H1 diterima pada taraf 95%. Menunjukkan bahwa model cooperative learning tipe gallery walk berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dibandingkan dengan model pembelajaran ekspositori pada materi barisan dan deret kelas XI SMA Negeri 9 Bungo.

Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Model Pembelajaran, Cooperative Learning, Gallery Walk, Ekspositori, Pemecahan Masalah, Barisan dan Deret
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Rahmayeni
Date Deposited: 26 Jun 2024 04:23
Last Modified: 26 Jun 2024 04:23
URI: https://repository.unja.ac.id/id/eprint/65676

Actions (login required)

View Item View Item